Bisnis.com, POSO-- Wakil Presiden Jusuf Kalla melakukan kunjungan kerja ke Poso, Sulawesi Tengah dalam rangka menghadiri puncak acara "Poso Harmoni".
JK dijadwalkan tiba di Bandar Udara Kasiguncu, Poso pada pukul 10.00 WIB menggunakan pesawat CN-295 TNI AU yang bertolak dari Bandara Mutiara, Palu.
Sebelum menghadiri puncak acara "Poso Harmoni", Kalla akan meninjau proyek pembangunan Poso Mall City yang terletak di Jl. Pulau Sabang, Kayamanya, Kabupaten Poso.
Setelah itu, Wapres meluncur ke Lapangan Moeoso untuk menghadiri puncak acara "Poso Harmoni" dan menerima Piagam Penghargaan dari Bupati Poso Piet Inkiriwang sebagai sosok yang mendorong terrajutnya harmonisasi Poso.
Dalam kunjungan kerja tersebut, Kalla didampingi oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola, Pangdam VII Wirabuana Mayjen TNI Bachtiar, Kapolda Sulteng Brigjen Pol Idham Azis, dan Hamid Awaluddin.
Wapres juga dijadwalkan mengunjungi SMA Negeri Harmoni, Desa Selewana, Pamona Utara, Poso. Seusai acara "Poso Harmoni".
Sebelumnya, JK dijadwalkan meninjau operasional PLTA II Poso, namun acara dibatalkan.