Kabar24.com, JAKARTA — Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Tedjo Edhy Purdijatno meminta Sutiyoso mundur dari Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia jika dilantik menjadi kepala Badan Intelijen Negara.
Tedjo beranggapan, pelepasan jabatan dari ketua umum partai tersebut merupakan aturan tidak tertulis yang sering dipakai oleh Presiden Joko Widodo.
“Jika harus lepas, maka ya lepas [jabatan ketua umum],” katanya seusai menggelar rapat dengan Komisi I DPR di komleks gedung parlemen, Rabu (10/6).
Kendati demikian, Tedjo belum mau bespekulasi lebih jauh perihal pencalonan Sutiyoso menjadi Kepala BIN.
“Dilihat saja nanti bagaimana kelanjutannya. Sutiyoso itu senior tentu punya kapabilitas,” katanya.
Seperti diketahui, Sutiyoso diajukan sebagai calon Kepala BIN oleh Presiden Jokowi pada usia 70 tahun.
Saat ini, purnawirawan TNI AD sekaligus mantan Gubernur DKI tersebut aktif dalam pertemuan kelompok partai Koalisi Indonesia Hebat (KIH) yang diketahui sebagai pengusung Presiden Jokowi dalam pilpres 2014.