Bisnis.com, JAKARTA—Isu reshuffle menteri-menteri makin kencang tersiar di media. Beberapa menteri yang akan diganti disebut-sebut di media selama sepekan terakhir.
Berdasarkan media monitoring Awesometrics, sejak awal Mei di Twitter, nama Menpora Imam Nahrawi & Menteri ESDM Surdirman Said banyak dibicarakan. Apakah terkait dengan isu reshuffle?
Total mention di Twitter untuk Imam Nahrawi mencapai 17.8000 kali, sedangkan Sudirman Said mencapai 12.300 kali. Sementara itu, diurutan selanjutnya Menko Perekonomian Sofyan Djalil dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.
"Seiring sejalan dengan media massa, isu reshuffle paling kencang untuk Imam Nahrawi dan Sudirman Said," tulis Awesometrics dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Rabu (20/5/2015).
Total mentions di media massa Imam Nahrowi berada di urutan teratas dengan 3.200 mentions sedangkan Sudirman Said 1.900 mentions.
Namun, di peringkat ketiga Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti lebih banyak diberitakan daripada Sofyan Djalil.
Menurut analisa Awesometrics, tuntutan agar Imam Nahrawi mundur dari jabatannya keras digaungkan netizens dengan meretweet status-status beberapa akun olahraga.
Sementara itu, Awesometrics menyebutkan Menteri Sudirman Said diduga makin giat bekerja setelah isu reshufflenya menguat. "Hal ini terlihat dari status yang terbanyak diretweet terkait Sudirman Said, termasuk soal pembubaran Petral," tulisnya.
Adapun, percakapan tentang Tjahjo Kumolo hampir sama dengan Puan Maharani, paling ramai soal status mereka yang masih tercatat sebagai anggota DPR dan masih menerima gaji. Meskipun demikian, ada sekelumit tuntutan agar mereka masuk daftar reshuffle.
Lantas bagaimana dengan Susi Pudjiastuti dan Rini Soemarno? Pada 10 status teratas yang paling banyak diretweet adalah dua status dari Susi.
Namun, sejak penolakan reklamasi Teluk Benoa diserukan oleh aktivis lingkungan hingga hari ini, Awesometrics tak menemukan status Susi yang merespons soal reklamasi tersebut dan kemudian terangkat ke atas karena banyak diretweet.
“Dari 10 status, tak satu pun menyinggung reshuffle [Susi]. Justru isu Petral, Pertamina, hingga reshuffle menerpa Rini Soemarno,” demikian tulis Awesometrics.
Awesometrics merupakan media monitoring yang juga memantau reputasi sebuah perusahaan dan brand. Awesometrics juga menyediakan data media (media coverage), baik cetak, online, maupun sosial media yang cepat, akurat, dan terukur.