Bisnis.com, JAKARTA-- Wakil Presiden Jusuf Kalla akan menggelar empat pertemuan bilateral pada hari kedua Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Afrika 2015.
Pada pukul 09.00 WIB, JK mengadakan pertemuan bilateral dengan Deputi Perdana Menteri Korea Selatan Hwang Woo-yea. Selanjutnya pada pukul 09.30 WIB, JK melanjutkan pertemuan bilateral kedua dengan Deputi Perdana Menteri Namibia Netumo Nandi Ndaitwah.
Setelah itu, Wapres menerima kunjungan kehormatan bersama empat Menteri Luar Negeri, yakni Deputi Minister of Fereign Affairs Srilangka Ajith P. Perera, Minister for Foreign Affairs and Cooperation Mozambique Oldemiro Julio Marques Baloi, Minister Responsible of Foreign Affairs Oman Yousuf bin Alawi bin Abdullah, dan Minister for Foreign Affairs and Cooperation Maroko Salaheddine Mezouar.
Kalla juga akan mengadakan bilateral meeting dengan Deputi Perdana Menteri Turki Bulent Arinc pada 10:45 WIB dan Wakil Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa pada 11:15 WIB.
Pada Kamis (23/4) sore, JK akan mendampingi Presiden Joko Widodo menutup KTT Asia Afrika pukul 18:05 WIB di Plenary Hall, JCC.
Sebelumnya, JK telah merampungkan 13 agenda pertemuan bilateral. Pada Rabu (22/4), Kalla bertemu dengan Wapres Seychelles Danny Faure, Wapres Venezuela Jorge Arreaza, Deputi Perdana Menteri Qatar Ahmad Abdulla Z. Al-Mahmoud, Ketua DPR Aljazair, Wakil Presiden Filipina Jejomar Binay, Menlu India Sushma Swaraj, Menlu Tunisia Taleb Baccouche, dan Perdana Menteri Rwanda Anatase Murekezi.
Pada Selasa (21/4), JK mengadakan bilateral dengan Wapres Liberia Joseph Boakai, Menteri Luar Negeri Vanwatu Sato Kilman, Wapres Zambia Inonge Wina, dan Menlu Oman Yousuf bin Alawi bin Abdullah.
KAA 2015: JK Gelar Pertemuan Bilateral Dengan 4 Negara
Wakil Presiden Jusuf Kalla akan menggelar empat pertemuan bilateral pada hari kedua Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Afrika 2015.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Ana Noviani
Editor : Gita Arwana Cakti
Topik
Konten Premium