Kabar24.com, JAKARTA - Jajaran Satuan Reserse Kriminal di Kepolisian Resor Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menembak mati dua begal di wilayah setempat, Senin, 9 Maret 2015. Polisi sempat baku tembak dengan kawanan penjahat jalanan tersebut.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Kabupaten Bekasi, Komisaris Wirdhanto Hadicaksono mengatakan dua tersangka yang tewas ialah S, 50 tahun dan K, 40 tahun. Mereka luka tembak di bagian punggung. "Tembakan peringatan tak diindahkan," kata Wirdhanto, Senin 9 Maret 2015.
Dua begal itu ditangkap di Kampung Kaliulu RT 02 RW 01, Desa Karangharja, Kecamatan Cikarang Utara sekitar pukul 07.00 WIB. Ketika petugas hendak meringkus, pelaku melarikan diri. Polisi memberi tembakan peringatan, yang dibalas dengan tembakan ke arah petugas. Tembakan begal itu, "Sempat mengenai anggota, tapi untungnya pakai rompi antipeluru," kata Wirdhanto.
Kepala Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Cikarang Utara Ajun Komisaris Boby Kusumawardana mengatakan dua pelaku itu adalah eksekutor pembegalan terhadap juragan beras di Cikarang Utara pada 19 Februari 2015. Korbannya, Aris, kehilangan Rp 150 juta yang disimpan di atas dashboard mobilnya.
Sebelum menembak mati dua tersangka itu, polisi terlebih dahulu menangkap tiga orang yang menggambarkan situasi. Mereka adalah U, I, dan N. Dari hasil pengembangan didapat informasi bahwa dua eksekutor berada di Cikarang Utara.
"Kami mengamankan dua pucuk senjata api dari tangan tersangka," kata Wirdhanto.
Dua pembegal yang tewas itu kini sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Polri, Kramajati, Jakarta Timur untuk diautopsi. Kepolisian masih melakukan pengembangan soal kasus tersebut.
Dua Begal di Bekasi Tewas Didor Polisi
Dua Begal di Bekasi Tewas Didor Polisi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
21 menit yang lalu
China Kembali Berlakukan Bebas Visa bagi Warga Jepang
31 menit yang lalu
Geger! 6 Wisatawan Asing Tewas Keracunan Metanol di Laos
2 jam yang lalu