Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkab Pesisir Selatan Benahi Infrastruktur Pariwisata

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat mengalokasikan anggaran hinga Rp40 miliar untuk pembenahan infrastruktur sektor pariwisata tahun ini.

Bisnis.com, PADANG--Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat mengalokasikan anggaran hinga Rp40 miliar untuk pembenahan infrastruktur sektor pariwisata tahun ini.

Bupati Pesisir Selatan (Pessel) Nasrul Abit mengatakan pemda setempat memfokuskan pengembangan sektor pariwisata untuk mendongkrak perekonomian masyarakat setempat.

"Sejalan dengan program pemerintah pusat, kami prioritaskan pengembangan sektor pariwisata," katanya, Jumat (20/2/2015).

Nasrul menyebutkan setidaknya pemerintah setempat menganggarkan Rp40 miliar untuk pembenahan sektor pariwisata. Baik transportasi jalan, kawasan perairan, dan pemberdayaan masyarakat di kawasan wisata.

Dana itu dialokasikan melalui Dinas Pariwisata, Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, dan Dinas Koperasi dan UMKM.

"Strategi yang kami gunakan, seluruh dinas harus mengeroyok sektor pariwisata. Kalau dibebankan ke Dinas Pariwisata saja, anggarannya tidak mencukupi," ujarnya.

Menurutnya, Pesisir Selatan kaya akan potensi wisata laut. Di antaranya kawasan wisata Pantai Carocok, Pulau Cingkuk, Mandeh, dan sejumlah pulau kecil lainnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Heri Faisal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper