Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inilah Asal Usul Nama Cilincing Jakarta

Cilincing adalah kecamatan yang penting di wilayah Jakarta Utara. Daerahnya strategis di sebelah timur Pelabuhan Tanjung Priok. Karena itu daerah Cilincing dulu dan kini menjadi transit yang paling dekat bagi para awak kapal serta pekerja pelabuhan.

Bisnis.com, JAKARTA-Cilincing merupakan  kecamatan yang penting di wilayah Jakarta Utara. Daerahnya strategis di sebelah timur Pelabuhan Tanjung Priok.

Karena itu daerah Cilincing dulu dan kini menjadi transit yang paling dekat bagi para awak kapal serta pekerja pelabuhan.

Mengapa diberi nama Cilincing? Zaenuddin HM, menjelaskan hal itu dalam buku karyanya berjudul “212 Asal-Usul Djakarta Tempo Doeloe,” setebal 377 halaman, yang diterbitkan Ufuk Press pada Oktober 2012.

Menurut kisahnya, Cilincing diambil dari nama anak sungai yang mengalir dari selatan ke utara (Ci adalah bahasa Sunda yang artinya sumber atau aliran air atau sungai).

Nama Cilincing juga barasal dari nama jenis pohon yang tumbuh di darah tersebut pada masa itu.

Kira-kira mirip dengan pohon belimbing wuluh (averhrhoa carambola) dan pohon buah itu banyak tumbuh di tepi dan sekitar sungai.

Jadi, nama Cilincing adalah kombinasi atau gabungan dari nama sungai dan nama pohon buah sejenis belimbing wuluh.

Dalam sejarah kota Batavia, kawasan Cilincing memegang peran cukup penting. Di daerah inilah pada 4 Agustus 1811 pasukan balatentara Inggris mendarat.

Sebanyak 12.000 orang pasukan balatentara Inggris mendarat tanpa perlawanan dari pihak Belanda, yang pada masa itu berada di bwah kekuasaan Prancis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nurudin Abdullah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper