Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SUAP MANTAN KETUA MK: Bonaran Situmeang Ngaku Tak Kenal Akil Mochtar

Bupati Tapanuli Tengah non-aktif Raja Bonaran Situmeang tersangka terkait kasus dugaan suap mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) mengaku tidak kenal dengan Akil Mochtar.
Bonaran Situmeang/Antara
Bonaran Situmeang/Antara

Bisnis.com, JAKARTA -- Sebuah pengakuan dilontarkan Bonaran Situmeang terkait Akil Mochtar.

Bupati Tapanuli Tengah non-aktif Raja Bonaran Situmeang tersangka terkait kasus dugaan suap mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) mengaku tidak kenal dengan Akil Mochtar.

"Saya ditanya, kenal nggak Akil Mochtar, saya bilang saya tidak kenal," kata Bonaran seusai menjalani pemeriksaan di Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jakarta, Rabu (12/11/2014).

Lebih dari itu, Bonaran juga menegaskan dirinya tidak memiliki hubungan dengan mantan Ketua MK tersebut dan juga tidak pernah bertemu dengannya.

"Ditanya lagi, siapa yang ketemu dengan Akil Mochtar? Saya tidak pernah," tegas Bonaran.

Bonaran yang menjadi tersangka tindak pidana korupsi pemberian suap pada mantan Ketua MK Akil Mochtar ditahan oleh KPK sejak 6 Oktober lalu.

Ia disangka menyuap Akil sebesar Rp1,8 miliar untuk penanganan sengketa pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Tapanuli Tengah yang diproses di MK.

Dina Riana Samosir yang menjadi lawan politik Bonaran dalam pilkada Tapanuli Tengah menggugat keputusan KPUD yang memenangkan pasangan Raja Bonaran Situmeang dan Sukran Jamilan Tanjung dan melayangkan permohonan untuk mendiskualifikasi Bonaran sebagai bupati.

Namun MK menolak permohonan Dina Riana Samosir dan memenangkan Bonaran yang tetap menjadi Bupati Tapanuli Tengah.

Di lain hal, Bonaran membantah dirinya menyuap Akil sebesar Rp1,8 miliar. Ia mengatakan telah melakukan permohonan uji materi (judicial review) pada MK dan sudah disidangkan mulai kemarin (Selasa 11/11).

 

INGIN BACA INFORMASI LAINNYA? SILAKAN KLIK

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Editor
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper