Bisnis.com, JAKARTA--Hari kemenangan yang dinanti telah tiba. Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo mengadakan open house di rumah dinasnya di Jalan Jenggala, Kamis (8/8).
Musik Islami dilantunkan, terdengar dari pintu rumah dinasnya. Tenda putih berdiri megah di teras rumahnya, bendera Merah Putih pun berkibar gagah di teras rumah mantan Menteri Keuangan Kabinet Bersatu II ini.
Rumah dinas ini, sebelumnya pernah menjadi rumah dinas Miranda Gultom. Aneka menu makanan yang disediakan untuk kuota 200 orang. Tiap jenis makanan tersedia di meja-meja yang merapat di dinding. Berikut menu makanannya:
Makanan khas dari Jepang yakni Hokkaido Gyu Tan Don dan Beef Karubi Bento, yang berisi salad. Tak lupa juga ada pempek Korean BBQ serta empal gentong, makanan khas Cirebon, yang berupa sejenis sup yang diisi dengan lontong.
Selain itu, ada juga BBQ Ribs dari tulang iga serta Black Angus tenderloin steak. Tak lupa ada juga soto kambing dan nasi Briyani, masakan khas dari Arab.
Minuman segar yang disediakan adalah fruit ice tea, teh sere, sirsak kelengkeng, fruit punch dan teh leci.