Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hotel Baru di Malang Hingga Akhir 2013 Kejar Okupansi 50%

Bisnis.com, MALANG - Hotel di Kota Malang yang baru berdiri dan beroperasi mengejar target keterisian kamar (okupansi) sebesar 50% di tengah ketatnya persaingan hotel saat ini.

Bisnis.com, MALANG - Hotel di Kota Malang yang baru berdiri dan beroperasi mengejar target keterisian kamar (okupansi) sebesar 50% di tengah ketatnya persaingan hotel saat ini.

Front Office (FO) Manager Best Western OJ Hotel Kota Malang Andrian Yulianto mengatakan sebagai hotel yang baru beroperasi sejak 23 Juni lalu pihaknya mematok target okupansi 50% dari kondisi saat ini yang hanya 30%.

“Kami optimistis target tersebut bisa terealisasi hingga akhir 2013 mengingat tingkat okupansi hotel di Kota Malang yang rata-rata mencapai  50%-60%,” kata Andrian kepada Bisnis di sela bagi takjil gratis di Malang, Selasa (6/8/2013).

Okupansi sebesar 30% tersebut diakui sejauh ini cukup menggembirakan bagi hotel yang belum genap beroperasi selama dua bulan. Untuk bisa merealisasikan target okupansi minimal 50%, manajemen menggeber harga promosi hingga 31 Oktober mendatang melalui soft opening rate.

Best Western menawarkan harga mulai dari Rp380.000 nett per kamar. Hanya saja, khusus untuk Lebaran tamu akan dikenai tarif tambahan Rp200.000 per kamar. “Tarif tambahan itu berlaku mulai Rabu (6/8/2013) hingga Minggu (10/8/2013) karena bertepatan dengan peak season Lebaran.”

Secara khusus, kendati tergolong hotel baru namun booking kamar untuk Lebaran sudah mencapai 50% dari kamar yang beropasi sebanyak 100 unit. Best Western sendiri memiliki total kamar sebanyak 129 unit untuk tipe superior, deluxe, dan suite.

Dari total 129 kamar, sejauh ini yang resmi beroperasi 80 unit. Karena tingginya permintaan untuk Lebaran, Best Western menyiadakan tambahan kamar menjadi 100 unit. “Sisa kamar masih dalam tahap finishing. Ibarat mobil saat ini kami tengah memacu gigi empat,” ujarnya.

Selama Lebaran pihaknya juga optimistis okupansi terutama untuk H-1 dan H+1 akan mencapai fully booked menyusul banyaknya tamu yang melakukan walk in

Marketing Communication Manager Harris Hotel&Conventions Yoci Indah Sari mengatakan Harris yang juga tergolong hotel baru di Malang memiliki total kamar 229 didukung ruang pertemuan yang mampu menampung 1.500 orang, serta 3 kolam renang. Di awal operasional Harris hanya mengoperasikan 200 kamar.

 “Seluruh kamar yang ada (229 unit) sudah bisa beroperasi. Karena usai dilaunching kami langsung mengebut pengoperasian seluruh kamar,” tambah dia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : M. Sofi’I
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper