Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DEFISIT PERDAGANGAN KORSEL: Untuk Pertama Kali US$1,96 Miliar Dalam 2 Tahun

 

 

SEOUL: Korea Selatan mencatat defisit perdagangan US$1,96 miliar untuk pertama kali dalam 2 tahun pada Januari 2012, karena ekspor turun di tengah merosotnya permintaan dari luar negeri.Kementerian Ekonomi Korsel mengatakan ekspor pada Januari  turun 6,6% dibandingkan dengan  setahun lalu menjadi US$41,54 miliar.  Adapun  impor mencatat kenaikan 3,6% menjadi US$43,49 miliar dibandingkan dengan Januari 2011.

Kondisi itu mengakibatkan  defisit perdagangan US$1,96 miliar dibandingkan dengan surplus perdagangan yang mencapai US$2,9 miliar setahun sebelumnya.Januari menjadi bulan pertama kali dalam 27 bulan di mana ekspor mengalami penurunan. Kementerian melukiskan penurunan itu terutama disebabkan oleh melemahnya pertumbuhan ekonomi global serta berbagai faktor lainnya."Di mana suatu tendensi ekspor memburuk setiap bulan Januari dikarenakan penurunan dalam pengapalan menyusul menurunnya penjualan," katanya.Kementerian itu juga mengatakan bahwa defisit naik lagi karena kenaikan signifikan dalam harga minyak impor.Para ekonom mengatakan bahwa data pada bulan Januari tidak ada indikasi tren kenaikan untuk ekonomi yang ditopang oleh ekspor itu, dikarenakan para eksporter mendorong pengiriman pada Desember untuk menggenjot penghasilan mereka selama setahun. (bas) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Editor
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper