Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indonesia Optimistis Sukses Jadi Tuan Ramah Asian Games

-Indonesia optimistis mampu memperoleh tri sukses yaitu sukses sebagai penyelenggara, sukses prestasi, dan sukses administrasi pelaksanaan Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang pada tahun depan.
Wakil Presiden Jusuf Kalla (kedua kanan) didampingi Ketua INASGOC Erick Thohir (kanan) meninjau proyek renovasi Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (3/10)./ANTARA-Sigid Kurniawan
Wakil Presiden Jusuf Kalla (kedua kanan) didampingi Ketua INASGOC Erick Thohir (kanan) meninjau proyek renovasi Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (3/10)./ANTARA-Sigid Kurniawan

Bisnis.com, JAKARTA-Indonesia optimistis mampu memperoleh tri sukses yaitu sukses sebagai penyelenggara, sukses prestasi, dan sukses administrasi pelaksanaan Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang pada tahun depan.

Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, mengatakan harus optimistis mampu memperoleh tri sukses itu, karena ini sebagai tanggung jawab seluruh komponen anak bangsa untuk mensukseskan Asian Games,

“Untuk para pemuda, ambilah peran, jadilah para voulenteer, para atlet persiapkanlah dengan semangat pantang menyerah, jadilah bagian sejarah besar Asian Games 2018," katanya dalam situs resmi Kemenpora, Senin (16/10/2017).

Dia menyampaikan hal itu setelah bersama Presiden Joko Widodo, Wapres Jusuf Kalla, Menko PMK Puan Maharani, dan Ketua INASGOC Erick Thohir, menerima Presiden Olympyc Council Of Asia (OCA) Sheikh Ahmad Al Fahad Al Sabah beserta rombongan, di Istana Merdeka, Jakarta, Senin pagi ini (16/10/2017). 

Menurutnya, Presiden OCA Sheikh Ahmad Al Fahad menilai Indonesia sudah berada pada jalur yang benar dan optimistis akan sukses sebagai tuan rumah Asian Games 2018.

Selain itu, lanjutnya, Sheikh Ahmad setelah melihat langsung progres persiapan Indonesia merasa optimistis dapat meraih sukses. Namun, pada Januari-Februari 2018 dia akan datang kembali untuk menyaksikan tes even 10 cabang olahraga.

Nahrawi mengungkapkan Presiden Jokowi menyampaikan bahwa Indonesia secara sungguh-sungguh mempersiapkan diri menjadi tuan rumah Asian Games yang kedua pada 2018, setelah dahulu pada 1962 juga suskes sebagai penyelenggara event tersebt. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nurudin Abdullah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper