Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hadapi Persaingan Global, Guru Harus Berkualitas Internasional

Untuk menghadapi tantangan di era globalisasi, setiap negara harus mempersiapkan lulusan yang berkualitas Internasional.Regional Communication International Baccalaureate, Sebastien Bernard mengatakan di era mendatang, persaingan global semakin ketat. Untuk itu, persiapannya harus dimulai sejak di sekolah untuk menciptakan lulusan yang berkualitas.
Guru/Ilustrasi
Guru/Ilustrasi

Kabar24.com, JAKARTA -- Untuk menghadapi tantangan di era globalisasi, setiap negara harus mempersiapkan lulusan yang berkualitas Internasional.

Regional Communication International Baccalaureate, Sebastien Bernard mengatakan di era mendatang, persaingan global semakin ketat. Untuk itu, persiapannya harus dimulai sejak di sekolah untuk menciptakan lulusan yang berkualitas.

"Kedepan, orang bekerja harus bisa multi tasking. Semua harus selesai dalam waktu yang singkat. Untuk itu perlu generasi muda yang sekarang dididik untuk dapat bersaing secara global," ujarnya dalam simposium International Baccalaureate di Hotel Mulia, Jakarta, Selasa (1/12/2015).

Untuk mempersiapkan lulusan yang mampu bersaing di Internasional, sangat dibutuhkan pengajar yang juga memiliki kualitas Internasional.

"Yang paling mendasar untuk menjadikan guru berkualitas adalah guru harus menguasai second language," paparnya.

Dengan menggandeng sekolah-sekolah internasional di Indonesia, atau saat ini disebut Satuan Pendidikan Kerjasama (SPK) untuk mendorong lulusan Indonesia yang mampu bersaing di kancah internasional.

"Saat ini sudah ada 45 SPK yang bekerjasama dengan kami," ungkapnya.

Untuk mengkoneksikan secara Internasional, International Baccalaureate mengadakan workshop yang dilakukan setiap tahunnya di berbagai negara untuk persatukan pengajar dari seluruh dunia dalam sebuah simposium membahas tantangan pendidikan di abad 21.

"Tedapat 100 workshop setiap tahunnya di berbagai negara sebagai wadah saling sharing antar pengajar di dunia," tukasnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper