Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Helikopter Pemadam Kebakaran Jatuh di Korea Selatan, Pilot Meninggal Dunia

Kebakaran hutan terburuk di Korea Selatan telah menelan setidaknya 30 korban jiwa, juga merusak rumah dan properti.
Ilustrasi helikopter pemadam kebakaran. Helikopter MI18-Mtv milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan pemadaman kebakaran lahan gambut di Pedamaran, Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan, Snein (18/9/2023). / ANTARA FOTO-Nova Wahyudi
Ilustrasi helikopter pemadam kebakaran. Helikopter MI18-Mtv milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan pemadaman kebakaran lahan gambut di Pedamaran, Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan, Snein (18/9/2023). / ANTARA FOTO-Nova Wahyudi

Bisnis.com, JAKARTA — Sebuah helikopter pemadam kebakaran di Korea Selatan jatuh pada Minggu (6/4/2025).

Bersasarkan laporan kantor berita Yonhap, dilansir dari Reuters, sebuah helikopter mengalami kecelakaan saat membantu memadamkan kebkaran hutan di tenggara kota Daegu. Nahas, helikopter itu jatuh di tengah tugas.

Pilot helikopter tersebut tewas akibat kecelakaan. Otoritas Korea Selatan melakukan penyelamatan sembari terus berupaya memadamkan si jago merah.

Korea Selatan mengalami bencana kebakaran hutan terburuk, yang menewaskan setidaknya 30 orang. Rumah-rumah warga dan bangunan di sekitaran hutan hangus dilahap api.

Dilansir dari Reuters, lebih dari 33.000 hektare hutan telah terbakar. Kondisi itu melampaui kebakaran hutan yang terjadi pada Maret 2000, dengan total 24.000 hektare hangus terbakar.

Api pertama kali muncul di wilayah Uiseong, kemudian dengan cepat menyebar ke arah timur, hampir mencapai pesisir akibat embusan angin kencang dan kondisi kering yang memperburuk situasi.

“Kita berada dalam kondisi kritis secara nasional dengan banyaknya korban akibat penyebaran api yang luar biasa cepat,” kata Plt. Presiden Korea Selatan Han Duck-soo dalam rapat tanggap darurat pemerintah.

Untuk mempercepat upaya pemadaman, militer telah mengalokasikan bahan bakar penerbangan guna memastikan helikopter pemadam dapat terus beroperasi.

Kementerian Keselamatan Korea Selatan melaporkan lebih dari 120 helikopter telah dikerahkan di tiga wilayah utama yang terdampak. Mengingat kondisi geografis Korea Selatan yang didominasi pegunungan, helikopter menjadi alat utama dalam penanggulangan kebakaran hutan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Yonhap, Reuters
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper