Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prabowo Bakal Ajak Menterinya Tinjau Pembangunan IKN

Prabowo Subianto akan mengajak sejumlah menteri Kabinet Merah Putih ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Presiden Prabowo Subianto mengumumkan sejumlah wakil menteri yang akan membantu jajaran menterinya dalam Kabinet Merah Putih periode 2024-2029, pada Minggu malam, 20 Oktober 2024, di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: BPMI Setpres/Rusman
Presiden Prabowo Subianto mengumumkan sejumlah wakil menteri yang akan membantu jajaran menterinya dalam Kabinet Merah Putih periode 2024-2029, pada Minggu malam, 20 Oktober 2024, di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: BPMI Setpres/Rusman

Bisnis.com, MAGELANG – Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengatakan bahwa Presiden Prabowo Subianto akan mengajak sejumlah menteri Kabinet Merah Putih ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Kendati demikian, Prasetyo tidak memerinci kapan Prabowo mengajak para menteri melihat proses pembangunan IKN yang terletak di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur itu.

Hal ini disampaikannya usai melaksanakan Retreat Kabinet Merah Putih bersama dengan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka di kompleks Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, Minggu (27/10/2024).

“Nanti kami lihat [siapa yang berangkat] begini juga lebih baik. Karena kan semua fokus kerja, tidak perlu semuanya berbondong-bondong kalau hanya sekedar menengok ke sana,” ucapnya kepada wartawan.

Lebih lanjut, dia menekankan bahwa menteri-menteri yang bakal diajak untuk kembali meninjau pembangunan mulai dari menteri-menteri terkait yang berhubungan dengan IKN.

Menteri yang dimaksud, kata Prasetyo, mulai dari Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), hingga Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani.

“Mungkin kalau ke sana beberapa kementerian kunci kan begitu. Menteri PU, menteri Infrastruktur, menteri keuangan, jadi enggak usah rame-rame,” pungkas Prasetyo.

Dalam catatan Bisnis, Prabowo terkahir ke IKN saat menemani Presiden Ke-7 RI Joko Widodo saat memberikan pengarahan kepada para pejabat Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri), pada Kamis (12/9/2024).

Dalam agenda itu, usai pengarahan, Jokowi didampingi Menteri Pertahanan yang juga Presiden Terpilih 2024-2029 itu mengajak para pejabat TNI dan Polri berkeliling IKN untuk melihat langsung progres pembangunan IKN.

Salah satunya adalah melihat langsung Sumbu Kebangsaan yang menjadi bagian penting dari rencana pembangunan Ibu Kota Negara yang baru.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper