Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

11 Profil Lengkap Negara Anggota ASEAN

Daftar profil lengkap 11 negara anggota ASEAN lengkap beserta pendiri ASEAN.
Profil negara anggota ASEAN lengkap. Kendaraan melintas di dekat logo Asean Indonesia 2023 di dekat gerabah Glora Bung Karno (GBK) jelang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asean ke-43 di Jakarta, Senin (4/9/2023). JIBI/Bisnis/Suselo Jati
Profil negara anggota ASEAN lengkap. Kendaraan melintas di dekat logo Asean Indonesia 2023 di dekat gerabah Glora Bung Karno (GBK) jelang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asean ke-43 di Jakarta, Senin (4/9/2023). JIBI/Bisnis/Suselo Jati

Bisnis.com, JAKARTA - ASEAN (Association of Southeast Asian Nations) adalah organisasi regional yang terdiri dari 11 negara di Asia Tenggara. Setiap negara anggota ASEAN memiliki profil unik yang mencakup ibu kota, mata uang, bentuk pemerintahan, dan hari kemerdekaan.

Artikel ini memuat lengkap profil 11 negara anggota ASEAN, termasuk Indonesia, Malaysia, Singapura, dan negara lainnya, guna memberikan gambaran komprehensif tentang keragaman dan karakteristik penting dari setiap negara di kawasan ini.

Dilansir dari Sekretariat Nasional Asean-Indonesia, Asean berawal dari penandatanganan Deklarasi Bangkok pada 8 Agustus 1967 oleh 5 menteri luar negeri.

Menteri Luar Negeri Pendiri Asean

  • Narciso Ramos dari Filipina
  • Adam Malik dari Indonesia
  • Thanat Khoman dari Thailand
  • Tun Abdul Razak dari Malaysia
  • S. Rajaratnam dari Singapura

Selain lima negara tersebut, lima negara Asia Tenggara lainnya menyusul menjadi anggota Asean. Berikut lima negara lain yang menjadi anggota Asean usai penandatanganan Deklarasi Bangkok:

  • Brunei Darussalam bergabung pada Januari 1984
  • Vietnam bergabung pada 28 Juli 1995
  • Laos bergabung pada 23 Juli 1997
  • Myanmar bergabung pada 23 Juli 1997
  • Kamboja bergabung pada 30 April 1999

Para pendiri Asean memiliki keinginan kuat untuk menciptakan kawasan Asia Tenggara yang damai, aman, stabil, dan sejahtera.

Pada era 1960-an, kawasan Asia Tenggara disebutkan menghadapi situasi rawan konflik karena perebutan pengaruh ideologi negara-negara besar dan konflik antarnegara di kawasan yang berisiko menganggu stabilitas serta menghambat pembagunan Asia Tenggara.

Asean dipimpin oleh Sekretaris Jenderal yang diangkat oleh Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asean. Sekretaris Jenderal Asean menjabat selama lima tahun dan dipilih dari warga negara anggota Asean berdasarkan rotasi menurut urutan abjad nama negara dalam bahasa Inggris.

11 Profil Negara Anggota Asean

Berikut adalah profil lengkap negara-negara anggota ASEAN, termasuk ibu kota, mata uang, bentuk pemerintahan, dan hari kemerdekaannya:

1. Indonesia

  • Ibu Kota: Jakarta
  • Mata Uang: Rupiah (IDR)
  • Bentuk Pemerintahan: Republik Presidensial
  • Hari Kemerdekaan: 17 Agustus 1945

2. Malaysia

  • Ibu Kota: Kuala Lumpur
  • Mata Uang: Ringgit (MYR)
  • Bentuk Pemerintahan: Monarki Konstitusional
  • Hari Kemerdekaan: 31 Agustus 1957

3. Singapura

  • Ibu Kota: Singapura
  • Mata Uang: Dolar Singapura (SGD)
  • Bentuk Pemerintahan: Republik Parlementer
  • Hari Kemerdekaan: 9 Agustus 1965

4. Thailand

  • Ibu Kota: Bangkok
  • Mata Uang: Baht (THB)
  • Bentuk Pemerintahan: Monarki Konstitusional
  • Hari Kemerdekaan: Tidak ada; Thailand tidak pernah dijajah

5. Filipina

  • Ibu Kota: Manila
  • Mata Uang: Peso (PHP)
  • Bentuk Pemerintahan: Republik
  • Hari Kemerdekaan: 12 Juni 1898

6. Brunei Darussalam

  • Ibu Kota: Bandar Seri Begawan
  • Mata Uang: Dolar Brunei (BND)
  • Bentuk Pemerintahan: Monarki Absolut
  • Hari Kemerdekaan: 23 Februari 1984

7. Vietnam

  • Ibu Kota: Hanoi
  • Mata Uang: Dong (VND)
  • Bentuk Pemerintahan: Republik Sosialis
  • Hari Kemerdekaan: 2 September 1945

8. Laos

  • Ibu Kota: Vientiane
  • Mata Uang: Kip (LAK)
  • Bentuk Pemerintahan: Republik Sosialis
  • Hari Kemerdekaan: 2 Desember 1975

9. Myanmar

  • Ibu Kota: Naypyidaw
  • Mata Uang: Kyat (MMK)
  • Bentuk Pemerintahan: Republik
  • Hari Kemerdekaan: 4 Januari 1948

10. Kamboja

  • Ibu Kota: Phnom Penh
  • Mata Uang: Riel (KHR)
  • Bentuk Pemerintahan: Monarki Konstitusional
  • Hari Kemerdekaan: 9 November 1953

11. Timor Leste

  • Ibu Kota: Dili
  • Mata Uang: Dolar Amerika Serikat (USD)
  • Bentuk Pemerintahan: Republik Semi-Presidensial
  • Hari Kemerdekaan: 20 Mei 2002

Demikian profil lengkap 11 negara anggota ASEAN dan lima menteri luar negeri pendiri ASEAN.


    Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

    Konten Premium

    Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

    Artikel Terkait

    Berita Lainnya

    Berita Terbaru

    Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

    Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

    # Hot Topic

    Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

    Rekomendasi Kami

    Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

    Foto

    Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

    Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper