Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hari Pertama Jakarta Fair 2024, Padat Pengunjung, Ada yang Mengejar Jokowi dan Gelar Tikar Piknik

Hari pertama Jakarta Fair 2024, Presiden Joko Widodo membuka acara tersebut secara resmi.
Promo dan diskon Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair menjadi daya tarik bagi warga Jabodetabek/Novita Sari Simamora
Promo dan diskon Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair menjadi daya tarik bagi warga Jabodetabek/Novita Sari Simamora

Bisnis.com, JAKARTA — Gelaran Jakarta Fair 2024 telah resmi dibuka pada Rabu (12/6/2024). Acara ini disambut meriah oleh warga.

Jakarta Fair 2024 digelar di Jakarta International Expo Kemayoran selama 32 hari, mulai 12 Juni sampai dengan 14 Juli 2024. Hari pertama pembukaannya sudah riuh dipenuhi warga.

Berdasarkan pantauan Bisnis saat berkunjung pukul 18.00 WIB, tempat parkir sudah penuh terisi. Namun, pengunjung yang membawa kendaraan roda 4 masih bisa memarkir kendaraan di depan Pintu J dan K.

Acara ini kemudian dibuka oleh Presiden Joko Widodo dan Plt. Gubernur DKI Jakarta pada pukul 19.00 WIB. Jokowi mengatakan, acara ini merupakan salah satu yang paling ditunggu-tunggu warga Jakarta, Jabodetabek, bahkan seluruh Indonesia.

"Karena di sini, di PRJ ini masyarakat bisa mendapatkan hiburan dan belanja dengan harga terjangkau, beragam kuliner juga ada di sini, wahana permainan, parade karnaval, dan konser, inilah yang menarik dari Jakarta Fair," lanjut Presiden.

Jokowi juga mengungkapkan bahwa acara ini merupakan rangkaian menuju Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Jakarta yang sudah secara rutin diselenggarakan dari tahun ke tahun. Pada 2023 sendiri, Jakarta Fair mendulang lebih dari 6 juta pengunjung. 

"Ini juga sebuah prestasi yang luar biasa," imbuhnya.

Usai membuka acara, Presiden Joko Widodo berkeliling ke sejumlah booth pedagang baik industri dan UMKM yang berada dekat dengan panggung utama.

Kehadirannya disambut meriah oleh warga yang hadir, dari ibu-ibu hingga anak-anak berteriak menyerukan nama "Pak Jokowi". Tak sedikit pula yang berhasil berfoto bersama dan keluar dari kerumunan dengan wajah girang.

Di sisi lain, ada pula warga yang bersantai, bahkan piknik, duduk di lantai dan menggelar jajanan yang sudah mereka beli di tengah hiruk pikuk pengunjung yang berlalu lalang.

Jakarta Fair sendiri akan dibuka pukul 15.30 setiap harinya. Namun, pada akhir pekan, Sabtu dan Minggu, pengunjung bisa datang lebih pagi karena dibuka mulai pukul 10.00 sampai pukul 22.00.

Untuk hari ini, Kamis (13/6/2024), Jakarta Fair 2024 juga akan diramaikan oleh konser Diskopantera dan Feel Koplo di panggung utama.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper