Bisnis.com, JAKARTA - Musyawarah Dewan Partai (MDP) Partai Bulan Bintang (PBB) menunjuk Fahri Bachmid sebagai Penjabat Ketua Umum PBB menggantikan Yusril Ihza Mahendra.
Fahri mengatakan bahwa ada dua agenda penting yang akan dikerjakan dirinya dalam waktu dekat setelah ditunjuk jadi Penjabat Ketua Umum PBB.
Pertama, kata Fahri adalah melaksanakan Pilkada Serentak 2024 yang digelar pada 27 November 2024, kedua yaitu menggelar Muktamar PBB di akhir bulan Januari 2025.
"Kami akan menyelesaikan beberapa agenda penting PBB yang sifatnya nasional," tuturnya di Jakarta, Minggu (19/5/2024).
Menurut Fahri, meskipun waktunya sangat sempit, namun PBB tetap berencana untuk menjaring calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang siap bertarung pada momentum Pilkada Serentak 2024 nanti.
"Kami akan segera melakukan konsolidasi eksternal dan internal," katanya.
Baca Juga
Yusril Ihza Mahendra mendadak mengundurkan diri sebagai Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) di saat Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka tengah membagikan kursi menteri.
Yusril masih merahasiakan alasan dirinya mendadak mengundurkan diri, namun dia hanya mengakui bahwa dirinya sudah tua dan terlalu lama menjadi Ketua Umum PBB yaitu 26 tahun sejak awal era reformasi di tahun 1998-2024.
"Sudah saatnya terjadi regenerasi di dalam kepemimpinan PBB, saya sudah 68 tahun," tuturnya.