Bisnis.com, JAKARTA — Pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang telak di Jawa Timur (Jatim) berdasarkan hasil rekapitulasi suara Pilpres 2024.
Keunggulan Prabowo-Gibran atas dua pesaingnya yaitu pasangan calon (paslon) 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD terungkap dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara tingkat provinsi Jawa Timur, sebagaimana ditayangkan kanal YouTube KPU Jawa Timur, Senin (11/3/2024).
Berdasarkan hasil rekapitulasi suara itu, Prabowo-Gibran mendapatkan perolehan tertinggi sebanyak 16.716.603.
Pasangan Anies-Muhaimin berada di posisi kedua dengan perolehan 4.492.652 suara, unggul tipis atas Ganjar-Mahfud yang meraup 4.434.805 suara.
Sementara itu, tercatat sebanyak 26.539.721 warga Jatim menggunakan suaranya. Dari jumlah tersebut, KPU Jatim mencatat suara sah sebanyak 25.644.060, sedangkan suara tidak sah sebesar 895.661.
"Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perolehan perhitungan suara pemilu serentak tahun 2024 di tingkat Provinsi Jawa Timur secara resmi saya nyatakan ditutup," kata Ketua KPU Jatim Aang Kunaifi dalam rapat pleno, dikutip Senin (11/3/2024).
Baca Juga
Kendati demikian, hasil rekapitulasi tingkat provinsi ini masih harus disahkan dalam rapat pleno tingkat nasional.
Setidaknya tujuh provinsi telah disahkan hasil rekapitulasinya oleh KPU RI, yakni DI Yogyakarta, Gorontalo, Kalimantan Tengah, Lampung, Bali, Kepulauan Bangka Belitung, dan Kalimantan Barat.
KPU RI dijadwalkan untuk mengumumkan hasil rekapitulasi tingkat nasional dari seluruh provinsi pada 20 Maret mendatang.