Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Klaim Antar Cucu saat Temui Gibran, Lima: Anak Sekecil Itu Dijadikan Dasar

Pertemuan Jokowi dan Gibran selepas Kampanye Akbar paslon nomor urut 02 justru dinilai melunturkan sikap netral yang seharusnya dijaga oleh Kepala Negara.
Aktivis 98 dan pendiri Lingkar Madani (Lima) Ray Rangkuti tengah memberikan materi dalam diskusi bersama Koalisi Masyarakat Sipil di Sadjoe Cafe and Resto, Minggu (11/2/2023)./Bisnis-Akbar Evandio
Aktivis 98 dan pendiri Lingkar Madani (Lima) Ray Rangkuti tengah memberikan materi dalam diskusi bersama Koalisi Masyarakat Sipil di Sadjoe Cafe and Resto, Minggu (11/2/2023)./Bisnis-Akbar Evandio

Bisnis.com, JAKARTA — Direktur Eksekutif Lingkar Madani (Lima) Ray Rangkuti menyayangkan aksi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menjadikan cucunya Jan Ethes dan La Lembah Manah sebagai dalil kampanye terselubung.

Kampanye tersirat itu, kata Ray, dilakukan kala orang nomor satu di Indonesia itu menyambangi Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat. Lokasi tersebut merupakan tempat bermalam dari calon wakil presiden (cawapres) Gibran Rakabuming Raka dan Tim Kampanye Nasional (TKN) pada Sabtu (10/2/2024).

“Amat tidak pantas cucu menjadi sebab kunjungan. Kok bisa anak sekecil itu dijadikan dasar untuk mengundang hal yang kontroversi. Soalnya alasan Jokowi kemarin [bertemu Gibran] adalah mengantar cucu,” katanya saat memberikan materi dalam diskusi bersama Koalisi Masyarakat Sipil di Sadjoe Cafe and Resto, Minggu (11/2/2023).

Menurutnya, kunjungan Kepala Negara selepas perhelatan Kampanye Akbar dari pasangan calon (paslon) nomor urut 02 justru melunturkan sikap netral yang seharusnya dijaga oleh Jokowi.

Dia mengatakan ada tiga faktor yang akan meningkatkan rasa kecewa masyarakat terhadap Presiden Ke-7 RI itu. Pertama, kecurigaan publik lantaran Jokowi makin menunjukkan sikap tidak netral makin terlihat.

“Bagaimana kok Presiden bisa berkunjung ke penginapan di mana salah satu paslon berada di sana,” ucapnya.

Kedua, Ray menilai bahwa tindakan Jokowi seakan melempar guyon satir dari kritik yang dilayangkan oleh civitas academica dan guru besar yang dalam 1 minggu terakhir berharap agar Kepala Negara bersikap netral.

“Kunjungan itu seakan meledek sikap guru besar. Ketiga, seperti Presiden yang menyatakan tak akan kampanye dan tetap netral seakan menjadi kalimat pemanis di bibir saja,” pungkas Ray Rangkuti.

Sebelumnya, Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka didatangi ayahnya sekaligus Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi di hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat usai kampanye akbar di Gelora Bung Karno (GBK).

Jokowi yang menggunakan kaus berwarna hitam terpantau, Sabtu (10/2/2024) malam datang bersama cucunya yakni Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah sekitar pukul 20.40 WIB.

Di saat yang sama, Gibran juga sempat terlihat di lobi hotel menggunakan kaus berwarna cokelat.

Tidak berselang lama, Jokowi pun kembali muncul di lobi hotel sekitar pukul 21.07 WIB. Ketika ditanya, Jokowi mengaku hanya ingin mengantar cucunya kepada Gibran.

"Ya seharian saya momong cucu malamnya saya anterin ke yang punya anak," jawab Jokowi Singkat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper