Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Respons Anies soal Peretasan Instagram Mahfud MD

Anies Baswedan menanggapi insiden peretasan Instagram milik calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD.
Calon presiden nomor urut satu Anies Baswedan (kiri) didampingi istrinya Fery Farhati (kanan) menyeka keringatnya usai berorasi politik di acara Pemuda Kuningan di GOR Ewangga Kuningan, Jawa Barat, Sabtu (9/12/2023). Dalam kampanye yang dilaksanakan di kampung halamannya tersebut Anis berjanji akan melakukan penambahan unit sekolah, guru, dan alokasi anggaran untuk pendidikan tinggi di Kuningan, Jawa Barat. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/YU
Calon presiden nomor urut satu Anies Baswedan (kiri) didampingi istrinya Fery Farhati (kanan) menyeka keringatnya usai berorasi politik di acara Pemuda Kuningan di GOR Ewangga Kuningan, Jawa Barat, Sabtu (9/12/2023). Dalam kampanye yang dilaksanakan di kampung halamannya tersebut Anis berjanji akan melakukan penambahan unit sekolah, guru, dan alokasi anggaran untuk pendidikan tinggi di Kuningan, Jawa Barat. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/YU

Bisnis.com, MAKASSAR - Calon Presiden (Capres) Koalisi Perubahan, Anies Baswedan menanggapi insiden peretasan Instagram milik calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD.

Anies menekankan, pentingnya kepada semua pihak untuk menjaga Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 tidak menggangu kehidupan pribadi.

Adapun, akun instagram Mahfud tersebut mengunggah video pendek yang menayangkan sejumlah pria dan wanita sedang menyundul bola. Mereka kenakan pakaian seragam hijau tua, seperti milik tentara Israel.

"Ya begini kita menginginkan pemilu yang sehat, pilpres yang sehat dan kita semua hormati privacy. Bagaimana juga akun-akun itu akun pribadi," kata Anies di Bandara Sultan Hassanudin, Makassar, Selasa (17/1/2024).

Terkait peretasan tersebut, Anies mengaku belum melihat secara utuh. Namun, dia mengajak seluruh pihak untuk menjaga suasana kampanye pilpres dengan damai.

"Yang saat ini memiliki kemampuan mari sama-sama kita junjung tinggi suasana pilpres ini kampanye ini dalam suasana sehat,” ucapnya.

Sekadar informasi Akun Instagram milik calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD, @mohmahfudmd, diretas pada Selasa (16/1/2024).

Dalam video tersebut terlihat sejumlah pria dan wanita sedang menyundul bola. Mereka kenakan pakaian seragam hijau tua, seperti milik tentara Israel

Merekapun diduga berbicara dengan bahasa Ibrani, bahasa nasional Israel. "Tuhan di atasku, siapa yang bisa mengendalikanku?" tulis keterangan video tersebut.

Staf Khusus Menko Polhukam Rizal Mustary memastikan peretasan akun Instagram Mahfud. Menurutnya, akun Instagram pribadi Mahfud sudah diretas sejak Selasa siang.

"Upaya pemulihan sedang dilakukan. Segala post [unggahan] dan direct message [pesan langsung] dari akun tersebut sejak siang hari ini bukanlah dari Bapak Mahfud MD," ujar Rizal dalam keterangan tertulis, Selasa (16/1/2024).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lukman Nur Hakim
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper