Bisnis.com, JAKARTA - Bakal calon presiden Ganjar Pranowo optimis Jawa Tengah (Jateng) masih akan menjadi 'kandang banteng' atau provinsi dengan pemilih PDI Perjuangan (PDIP) terbanyak dalam ajang Pemilu 2024, meski kini Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapres Prabowo Subianto.
Sebagai informasi, duet Prabowo-Gibran didukung oleh Partai Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PBB, Garuda, dan Gelora. Sementara itu, Ganjar yang didampingi Mahfud MD didukung oleh PDIP, PPP, Hanura, dan Perindo.
"Insya Allah, yakin banget kalau itu [Jateng masih akan jadi kandang banteng], yakin banget," ujar Ganjar di M Bloc, Jakarta Selatan, Senin (23/10/2023).
Selain PDIP, mantan gubernur Jateng ini juga meyakini banyak basis kuat partai politik pendukungnya yang lain di provinsi dengan jumlah pemilih terbanyak ketiga di Indonesia itu.
"Ya Insya Allah sih, PDIP kompak ya, partai lain ada PPP di sana juga di beberapa titik kuat, ada Perindo, Hanura, meskipun tidak banyak di parlemen tapi mereka sekarang geraknya kenceng," ungkapnya.
Ganjar malah merasa, pasca-pengumuman Gibran sebagai cawapres Prabowo pada Minggu (22/10/2023) malam, para relawannya makin tambah bersemangat. Oleh sebab itu, dia makin yakin masih dapat mengamankan suara di Jateng.
Baca Juga
Diberitakan sebelumnya, Prabowo resmi menggandeng putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming, sebagai cawapresnya dalam kontestasi Pilpres 2024.
Prabowo mengatakan keputusan itu hasil dari persidangan bersama dengan delapan partai pengusung yang tergabung ke dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Dia menegaskan nama Gibran muncul secara aklamasi dari ketua umum delapan partai tersebut.
“Masing-masing secara final dan konsensus seluruhnya sepakat mengusung Prabowo sebagai calon presiden dan Gibran sebagai calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju,” kata Prabowo seusai menggelar rapat di rumahnya di bilangan Kertanegara, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2023).