Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

296 Orang Tewas Akibat Gempa Magnitudo 6,8 Guncang Maroko

Maroko diguncang gempa hebat dan sejumlah gempa susulan, menelan 296 korban jiwa dan ratusan korban luka.
Kendaraan rusak dan puing-puing pasca-gempa bumi di Marrakesh, Maroko 9 September 2023 dalam tangkapan layar dari video media sosial dalam gambar ini. Al Maghribi Al Youm/via REUTERS
Kendaraan rusak dan puing-puing pasca-gempa bumi di Marrakesh, Maroko 9 September 2023 dalam tangkapan layar dari video media sosial dalam gambar ini. Al Maghribi Al Youm/via REUTERS

Bisnis.com, JAKARTA — Gempa bumi dahsyat melanda pegunungan High Atlas di Maroko pada Jumat (8/9/2023) malam, menewaskan sedikitnya 296 orang, menghancurkan bangunan dan membuat penduduk kota-kota besar bergegas meninggalkan rumah mereka.

Gempa berkekuatan 6,8 magnitudo itu bahkan terasa hingga Spanyol dan Portugal. Selain menelan 296 korban jiwa, setidaknya 150 orang terluka parah dan korban diperkirakan terus bertambah.

Kementerian Dalam Negeri Maroko mengatakan sebagian besar kematian terjadi di daerah pegunungan yang sulit dijangkau.

Sejumlah bangunan ambruk dan pasien di rumah sakit harus dievakuasi. Sementara banyak orang menolak kembali ke rumah karena masih banyak gempa susulan dan rumah-rumah yang rubuh.

Penduduk Marrakesh, kota besar terdekat dengan pusat gempa, mengatakan beberapa bangunan di kota tua itu, yang merupakan situs Warisan Dunia UNESCO, runtuh. Televisi lokal menayangkan gambar menara masjid yang runtuh dengan puing-puing tergeletak di atas mobil yang hancur.

Kementerian Dalam Negeri, mendesak agar masyarakat tenang dan mengatakan gempa telah melanda provinsi Al Haouz, Ouarzazate, Marrakesh, Azilal, Chichaoua dan Taroudant.

Lebih jauh ke Barat, dekat Taroudant, seorang guru, Hamid Afkar, mengatakan dia telah meninggalkan rumahnya karena terjadi gempa susulan setelah gempa awal.

“Bumi berguncang sekitar 20 detik. Pintu terbuka dan tertutup sendiri saat saya bergegas turun dari lantai dua,” ujarnya.

Pusat Geofisika Maroko mengatakan gempa terjadi di kawasan Ighil di Atlas Tinggi dengan kekuatan 7,2 magnitudo. Survei Geologi AS menyebutkan kekuatan gempa sebesar 6,8 magnitudo dan mengatakan gempa tersebut terjadi pada kedalaman yang relatif dangkal yaitu 18,5 km (11,5 mil).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper