Bisnis.com, JAKARTA - Topan Lan mendekat dan menghantam di sepanjang pantai Pasifik Jepang, dengan hujan lebat dan gelombang tinggi, pada Senin (14/8/2023).
Dicatatkan, topan ini berada 260 km tenggara Tanjung Shionomisaki di Semenanjung Kii, dengan kecepatan hembusan hingga 198kmh.
Pihak berwenang Jepang memberikan peringatan atau imbauan akan kemungkinan terjadinya tanah longsor dan banjir.
Badan Meteorologi Jepang mengatakan bahwa Topan Lan diperkirakan akan melanda Pulau Honshu Jepang, pada Selasa pagi. Prakiraan lainnya yakni diperkirakan akan turun curah hujan hingga 40 cm dalam 24 jam hingga pukul 6 pagi pada Selasa.
Mereka juga menyampaikan bahwa beberapa kota akan mengalami hembusan angin hingga 162 km/jam pada Senin, meningkat hingga 180 km/jam pada Selasa, di saat topan menghantam Pulau Honshu.
Melansir CNA, Topan Lan diperkirakan akan mendarat di ujung selatan Semenanjung Kii, sekitar 600 km barat Tokyo, sebelum menuju daratan menuju Osaka, kota utama di Jepang barat.
Baca Juga
Salah satu kotamadya di wilayah Wakayama mulai mengimbau para lansia setempat untuk mempertimbangkan mengevakuasi diri dari rumah mereka ke tempat penampungan umum, menjelang Senin pagi.
Topan yang mendekat juga telah mendorong pembatalan layanan transportasi umum pada Selasa, membuat pusing para wisatawan selama sepekan perjalanan.
Jutaan keluarga di Jepang kembali ke kampung halaman mereka selama musim ini, tetapi beberapa orang memutuskan untuk mempersingkat liburan mereka dan kembali ke kota sebelum topan menyerang, pada Senin.
Sementara itu, Japan Airlines mengatakan pihaknya membatalkan 19 penerbangan untuk Senin, dan 240 penerbangan pada Selasa.
Adapun saingannya yaitu All Nippon Airways juga berencana mengumumkan pembatalan penerbangan dalam pemberitahuan mendatang.
Berbagai bagian layanan kereta berkecepatan tinggi "Shinkansen" juga akan ditangguhkan terutama di daerah sekitar pusat bisnis regional Osaka dan Nagoya di Pulau Honshu, pada Selasa.