Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Elite Gerindra Tiba di Markas Demokrat, Langsung Disambut Pelukan

Elite Partai Gerindra tiba di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat pada Kamis (20/7/2023).
Elite Partai Gerindra tiba di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat pada Kamis (20/7/2023). Mereka akan melakukan pertemuan dengan elite Partai Demokrat. JIBI/Bisnis-Surya Dua Artha
Elite Partai Gerindra tiba di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat pada Kamis (20/7/2023). Mereka akan melakukan pertemuan dengan elite Partai Demokrat. JIBI/Bisnis-Surya Dua Artha

Bisnis.com, JAKARTA - Elite Partai Gerindra tiba di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat pada Kamis (20/7/2023). Mereka akan melakukan pertemuan dengan elite Partai Demokrat.

Dari pantuan Bisnis di lokasi, rombongan Partai Gerindra tiba pada pukul 13.53 WIB. Mereka dipimpin oleh Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani.

Selain itu, terlihat juga Wakil Ketua Umum Sugiono, anggota Dewan Pembina Andre Rosiade, Ketua DPP Prasetyo Hadi, dan beberapa elite lainnya.

Saat rombongan Gerindra sampai, elite Partai Demokrat langsung menyambut, di antaranya Sekretaris Jenderal Teuku Riefky Harsya, Ketua Dewan Kehormatan Hinca Panjaitan, Wakil Sekretaris Jenderal Jansen Sitindaon, dan beberapa elite partai lannya.

Bahkan begitu rombongan Gerindra turun dari mobilnya, Teuku Riefky dan Hinca langsung menyapa dengan pelukan satu persatu. Hinca juga sempat berseloroh kepada Muzani.

"Agak bagus kayaknya biru sama putih," ucap Hinca.

Memang, terlihat rombongan Demokrat mengenakan kemeja biru khas warna partainya. Sementara rombongan Gerindra kompak mengenakan kemeja putih polos.

Sebelumnya, Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menjelaskan pihaknya dan pihak Gerindra akan menggelar pertemuan tertutup.

"Pertemuan ini merupakan silaturahmi kebangsaan antara kedua belah pihak, membahas isu-isu kebangsaan dan kerakyatan terkini," ungkap Herzaky dalam keterangan tertulis, Kamis (20/7/2023).

Nantinya, elite Gerindra dan Demokrat akan melakukan konferensi pers usai pertemuan tertutup.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper