Bisnis.com, JAKARTA — Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memutasi tiga Kapolda yakni Sumatra Utara, Sulawesi Barat, dan Bali.
Keputusan pemutasian beberapa kapolda ini tertuang dalam Surat Telegram nomor ST/1394/VI/KEP./2023 tertanggal Jumat (24/6/2023).
Adapun posisi Kapolda Sumatra Utara kini dipegang oleh Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, menggeser posisi Irjen Pol. RZ Panca Putra.
Sebelumnya, jenderal bintang dua ini menduduki posisi Asisten Operasi (Asops) Kapolri sejak 2021.
Selanjutnya, Kapolri Listyo menunjuk Irjen Pol. R. Adang Ginanjar sebagai Kapolda Sulawesi Barat. Adang akan menggantikan posisi Irjen Verdianto Bitticaca yang dimutasi sebagai Asops Polri.
Terakhir, ada Brigjen Pol. Ida Bagus Kade Putra Narendra yang kemudian diangkat sebagai Kapolda Bali. Jabatan terakhirnya di tubuh Polri ialah sebagai Karoada B/J Slog Polri sejak 2022.
Baca Juga
Kini, dirinya akan menggantikan posisi Irjen Putu Jayan Danu Putra yang telah menjabat posisi Kapolda Bali sejak 2020.
Sementara itu, selain memutasi tiga kapolda, pimpinan Polri juga memutuskan untuk memutasi enam wakil kapolda, yaitu Wakapolda Sulawesi Tengah yang kini diisi oleh Brigjen Soeseno Noerhandoko, Wakapolda Bengkulu Brigjen Agus Salim, Wakapolda Maluku Utara Brigjen Samudi.
Kemudian, Wakapolda Kepulauan Riau Brighen Asep Safrudin, Wakapolda Kalimantan Barat Brigjen Roma Hutajulu, serta Wakapolda Bali Brigjen I Gusti Kade Budhi Harryarsana.
Daftar Mutasi Pejabat Tinggi (Pati) Polri per 24 Juni 2023:
PJU Mabes Polri
- Wakapolri Komjen Agus Andrianto
- Kabareskrim Polri Komjen Wahyu Widada
- Kabaintelkam Polri Komjen Suntana
- Asops Kapolri Irjen Verdianto Iskandar Bitticaca.
Rotasi Kapolda
- Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Agung Setya Imam Effendi
- Kapolda Sulbar Irjen Adang Ginanjar
- Kapolda Bali Brigjen Ida Bagus KD Putra Narendra.
Rotasi Wakapolda
- Wakapolda Sulteng Brigjen Soeseno Noerhandoko
- Wakapolda Bengkulu Brigjen Agus Salim
- Wakapolda Malut Brigjen Samudi
- Wakapolda Kepri Brigjen Asep Safrudin
- Wakapolda Kalbar Brigjen Roma Hutajulu
- Wakapolda Bali Brigjen I Gusti Kade Budhi Harryarsana