Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ngeri! Efek Bahan Kimia Muncul setelah Kereta di Ohio Meledak karena Kecelakaan

Kecelakaan kereta di Ohio, Amerika Serikat, yang menumpahkan ribuan bahan kimia bawa efek di sekitar lokasi. Masyarakat panik.
Gumpalan asap hitam membubung di atas East Palestine, Ohio, akibat ledakan kereta api Norfolk dan Kereta Selatan yang tergelincir pada Senin, 6 Februari 2023/VCG via GlobalTimes
Gumpalan asap hitam membubung di atas East Palestine, Ohio, akibat ledakan kereta api Norfolk dan Kereta Selatan yang tergelincir pada Senin, 6 Februari 2023/VCG via GlobalTimes

Kronologi kecelakaan kereta

 Kecelakaan kereta yang menyebabkan ribuan bahan kimia tumpah hingga terjadi kebakaran ini bermula dari Kereta Norfolk Southern yang membawa kargo dari Madison di negara bagian Illinois ke Conway di Pennsylvania, tergelincir di kota kecil East Palestine, Ohio.

Sepuluh dari gerbong yang tergelincir membawa bahan berbahaya, termasuk lima gerbong dengan vinil klorida, menurut laporan Badan Keselamatan Transportasi Nasional AS (NTSB), Sabtu (4/2) malam.

Vinil klorida adalah gas tak berwarna yang dianggap karsinogenik oleh Institut Kanker Nasional AS. Bahan kimia tersebut biasanya digunakan untuk membuat pipa PVC plastik putih.

Akibat kecelakaan ini, pihak Norfolk Southern Railway menawarkan pembacaan kualitas udara gratis kepada penduduk di dalam rumah warga dan akan mengganti biaya yang dikeluarkan penduduk selama evakuasi.

Penggantian kualitas udara ini dilakukan setelah pemerintah menerima laporan bahwa bau busuk dan tak enak terus tercium pasca kecelakaan.

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper