Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Beasiswa LPDP Tahap 1 2023 Sudah Dibuka, Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan

Kementerian Keuangan telah membuka pendaftaran beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) 2023 Tahap 1 mulai hari ini, Rabu, 25 Januari 2023.
Ilustrasi Beasiswa LPDP 2022/LPDP Kemenkeu RI
Ilustrasi Beasiswa LPDP 2022/LPDP Kemenkeu RI

Bisnis.com, JAKARTA – Pemerintah melalui Kementerian Keuangan telah membuka pendaftaran beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) 2023 Tahap 1 mulai hari ini, Rabu, 25 Januari 2023. 

Kementerian Keuangan pada 2023 menyediakan beasiswa melalui LPDP bagi 3.256 mahasiswa Indonesia. 

Beasiswa LPDP terdiri atas tiga kategori, meliputi Reguler (umum) untuk beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia (PTUD), beasiswa reguler, dan beasiswa co-funding.  

Beasiswa afirmasi bagi Putra-Putri Papua, Beasiswa Daerah Afirmasi, Beasiswa Penyandang Disabilitas, dan Beasiswa Prasejahtera. Terakhir, beasiswa targeted yang diperuntukkan bagi Pendidikan Kader Ulama, Beasiswa PNS, TNI, dan Polri, Beasiswa Kerja Sama Bidang Metalurgi dan Sains Material, dan Beasiswa Kewirausahaan.

Melansir halaman resmi LPDP, sejak 2012 hingga per 1 Januari 2023 LPDP telah memberikan beasiswa bagi 35.536 orang awardee dan menghasilkan 17.979 lulusan. 

Sementara itu, terdapat 16.637 penerima beasiswa afirmasi dan targeted. LPDP juga membantu pendanaan bagi 1.891 proyek penelitian. 

Untuk melakukan pendaftaran, calon pendaftar harus menyiapkan beberapa dokumen terlebih dahulu untuk diunggah. 

Semua dokumen yang diunggah merupakan hasil scanning dari dokumen asli yang sah dan sesuai dengan data dan informasi yang telah diisikan sebelumnya.

Jenis dokumen yang diunggah harus sesuai dengan program beasiswa yang dipilih, dan dapat dicek pada laman resmi https://lpdp.kemenkeu.go.id/en/beasiswa/kebijakan-umum/. 

Selain menggunggah dokumen, calon pendaftar juga wajib mengisi dokumen secara online, berupa data diri, komitmen kembali ke Indonesia, proposal penelitian (program Doktor), dan publikasi ilmiah, prestasi, serta pengalaman organisasi. 

Berikut dokumen yang perlu peserta unggah untuk mendaftar:

1.    KTP dan KK 

2.    Scan ijazah S1/S2 (asli/legalisir) atau SKL (Surat Keterangan Lulus)

3.    Scan transkrip nilai S1/S2 (bukan transkrip profesi)

4.    Dokumen penyertaan ijazah dan konversi IPK dari Kemendikbudristek atau tangkapan layer pengajuan penyertaan ijazah dan konversi IPK (lulusan luar negeri)

5.    Sertifikat Bahasa asing yang dipersyaratkan dan masih berlaku (asli)

6.    Letter of Acceptance (LoA) unconditional yang masih berlaku dan sesuai dengan perguruan tinggi serta program studi yang dipilih (bagi yang memiliki)

7.    Surat rekomendasi dari tokoh masyarakat atau akademisi (surat harus diterbitkan pada tahun pendaftaran)

8.    Tangkapan layar/bukti penerima bantuan sosial wajib berasal dari website https://cekbansos.kemensos.go.id 

Jadwal pendaftaran beasiswa LPDP 2023

Pendaftaran beasiswa – 25 Januari 2023 - 25 Februari 2023 

Seleksi Administrasi – 27 Februari 2023 

Pengumuman Seleksi Administrasi – 14 Maret 2023 

Seleksi Bakat Skolastik – 27 Maret 2023 

Pengumuman Hasil Seleksi Bakat Skolastik – 10 April 2023 

Seleksi Substansi – 10 April - 31 Mei 2023 

Pengumuman hasil seleksi substansi (final) – 8 Juni 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper