Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kalahkan Bolsonaro, Ini Profil Lula Presiden Brasil yang Baru

Luiz Inacio Lula da Silva atau Lula kembali menjadi Presiden Brasil setelah memenangkan suara sebanyak 50,8 persen dari pesaingnya Bolsonaro
Presiden terpilih Brasil Luiz Inacio Lula da Silva alia Lula/NPR.com
Presiden terpilih Brasil Luiz Inacio Lula da Silva alia Lula/NPR.com

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Brasil terpilih, Luiz Inacio Lula da Silva berhasil mengalahkan petahana Jair Bolsonaro.

Luiz Inacio Lula da Silva atau Lula kembali menjadi Presiden Brasil setelah memenangkan suara sebanyak 50,8 persen dari pesaingnya Bolsonaro yang hanya 49,1 persen, seperti dilansir dari The Guardian.

Silva lahir di distrik Caetes dari kota Garanhuns di negara bagian Pernambuco, Brasil, pada 27 Oktober 1945. Ia selama ini dikenal dengan nama Lula.

Ia merupakan mantan tahanan dan Presiden Brasil ke-39, yang berasal dari sebuah keluarga petani miskin.

Adapun tanggal lahir aslinya yaitu 6 Oktober 1945, tetapi ia lebih suka menggunakan tanggal yang diingat oleh ibunya sebagai tanggal kelahirannya, yaitu 27 Oktober 1945.

Hal tersebut terjadi karena di negara Brasil sering terjadi kekacauan pencatatan kelahiran di provinsi-provinsi pedesaan.

Setelah Lula lahir, ayahnya pindah ke kota pantai Guaruja (di negara bagian Sao Paulo). Ibunda Lula dan kedelapan anaknya bergabung dengan ayah mereka pada 1952.

Lula tidak banyak mendapatkan pendidikan formal. Ia berhenti setelah kelas 4 SD. Pada usia 12 tahun ia menjadi seorang tukang semir sepatu, penjual kacang, dan tepung tapioka.

Selain itu, Lula juga sempat menjadi pedagang keliling. Pada usia 14 tahun ia mendapatkan pekerjaan pertamanya di sebuah pabrik baja.

Pada akhirnya Lula berhasil belajar dan memperoleh ijazah penyetaraan SMA. Pada 1956, keluarganya pindah ke kota Sao Paulo, yang menawarkan kesempatan yang lebih besar.

Pada saat itu ia mulai terlibat dalam kegiatan-kegiatan serikat buruh dan menduduki jabatan-jabatan penting di organisasi.

Pada 1966 ia menikah dengan Maria de Lourdes, yang telah meninggal bersama anak laki-laki mereka pada saat melahirkan.

Pada 1974 ia menikah yang kedua kali dengan Marisa Leticia, dan hingga kini mereka dikaruniai tiga orang anak laki-laki.

Pada 1978 ia diangkat sebagai presiden Serikat Buruh Baja dari Sao Bernardo do Campo dan Diadema, pusat industri praktis dari semua fasilitas manufaktur mobil Brasil dan di antara kota-kota yang paling maju industrinya di seluruh negeri.

Sebelumnya, Lula mengisi berbagai jabatan di serikat buruh yang sama, dan ia berkunjung ke Amerika Serikat pada awal 1970-an, untuk menghadiri sebuah kursus kualifikasi dalam pengelolaan serikat buruh.

Pada Februari 1980, dia mendirikan Partai Buruh dan pada tahun 1986, ia terpilih dalam Kongres dan mencalonkan diri sebagai presiden pada tahun 1989, seperti dilansir dari gov.br.

Pemilu pada tahun itu menempatkan Fernando Collor de Mello sebagai presiden. Lula da Silva yang memperoleh 31 juta suara hanya kalah 6% dengan Fernando Collor de Mello pada babak kedua.

Meski begitu, pada upayanya yang keempat (Oktober 2002), ia memperoleh posisinya menjadi presiden, dan ia memilih Jose Alencar dari Partai Liberal sebagai wakil presiden.

Luiz Inácio Lula da Silva resmi menjabat sebagai Presiden Brasil sejak 1 Januari 2003. Adapun kini Lula kembali terpilih menjadi Presiden Brasil mengalahkan Bolsonaro.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Erta Darwati
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper