Bisnis.com, JAKARTA- Pecatur Rusia berstatus Grand Master, yakni Sergey Karjakin dijatuhi skors oleh badan catur dunia lantaran mendukung invasi Rusia ke Ukraina.
Sebaliknya, Presiden Rusia Vladimir Putin pada Kamis (2/6/2022) waktu setempat mengganjar GM Sergey Karjakin dengan penghargaan negara setelah pecatur ini diskors oleh badan catur dunia karena mendukung invasi Ukraina oleh Rusia.
Putin menghadiahkan lencana nasional karena membela Rusia kepada pecatur berusia 32 tahun itu yang biasanya diberikan kepada warga Rusia yang telah membuat prestasi luar biasa dalam bidangnya.
Baca Juga
Karjakin yang menantang Magnus Carlsen dalam perebutan gelar juara dunia pada 2016, adalah pendukung fanatik Putin dan membela mati-matian keputusan Rusia dalam mengirimkan pasukan ke Ukraina di media sosial.
Pernyataannya itu mendorong Federasi Catur Internasional (FIDE) menskorsnya selama enam bulan pada Maret karena melanggar kode etik catur.
Karjakin yang lahir di Crimea dan pernah membela Ukraina sampai 2009, menyebut keputusan skorsing itu memalukan.