Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ridwan Kamil: Mohon Doa agar Eril Segera Selamat

Saat anak Ridwan Kamil Eril hendak naik ke permukaan dan sempat dibantu oleh kawan-kawan, arus tiba-tiba menjadi semakin deras.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil sedang berada di Swis untuk mencari informasi tentang Eril, anaknya yang sedang dalam proses pencarian tim SARS./Istimewa
Gubernur Jabar Ridwan Kamil sedang berada di Swis untuk mencari informasi tentang Eril, anaknya yang sedang dalam proses pencarian tim SARS./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Ridwan Kamil menyampaikan informasi bahwa anak pertamanya bernama Emmeril Khan Mumtadz, yang biasa dipanggil Eril mengalami musibah di Bern, Swiss.

Dia menuturkan bahwa anaknya merantau ke Swiss untuk melanjutkan program belajar S2. Anak Ridwan Kamil berenang di sungai Aaree bersama beberapa temannya.

Saat ini, kondisi Eril masih dalam proses pencarian oleh tim SARS dan polisi Swiss. Namun, karena hari sudah mulai gelap, maka pencarian dihentikan.

Informasi hilangnya Eril menjadi viral di Indonesia. Ridwan Kamil meminta kepada masyarakat untuk mendukung dalam doa aktivitas yang berkaitan proses pencarian, agar Eril segera bisa ditemukan.

"Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. Dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat," ungkapnya, seperti dikutip Jumat (27/5/2022).

Kronologi hilangnya anak Ridwan Kamil berawal dari Eril sedang berenang di sungai Aaree, bersama Bern adik dan kawannya. Namun, tiba-tiba saja arus sungai cukup deras. Mereka semua naik ke permukaan.

Namun, saat Eril hendak naik ke permukaan dan sempat dibantu oleh kawan-kawan, arus tiba-tiba menjadi semakin deras. Lantas, Eril terseret arus sungai yang cukup deras.

Peristiwa tersebut terjadi pada 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah. Mendengar kabar tersebut, Ridwan Kamil langsung menyusul ke Swiss dan bertemu dengan keluarga yang berada di sana.

"Kami berterima kasih atas perhatian dan bantuan dari pihak kedutaan besar Indonesia di Swiss maupun kepolisian setempat yang terus berupaya mencari keberadaan Emmeril," ungkap Ridwan Kamil.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper