Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi: Penguatan Kemitraan Asean-AS untuk Antisipasi Pandemi di Masa Depan

Jokowi menyampaikan empat hal yang haru dilakukan Asean-AS untuk menghadapi pandemi di masa mendatang
Jokowi hadir dalam kegiatan Asean-AS Special Summit, Washington DC / Sekretariat Presiden
Jokowi hadir dalam kegiatan Asean-AS Special Summit, Washington DC / Sekretariat Presiden

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan pentingnya penguatan kemitraan Asean-AS untuk mengantisipasi pandemi yang akan datang. Hal itu sejalan dengan salah satu prioritas presidensi Indonesia di G20 yakni terkait isu kesehatan. 

Jokowi menilai, ada empat hal yang harus dikerjakan untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut.

“Pertama, kerja sama pembangunan sistem deteksi dini yang lebih efektif,” ujarnya dalam working lunch dengan Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) Kamala Harris, di Departemen Luar Negeri AS, Washington DC, dikutip dari keterangan resmi, Sabtu (14/5/2022).

Bentuk kerja sama yang dapat dilakukan antara lain dalam bentuk pertukaran informasi dan penguatan kapasitas deteksi.

“Kedua, kerja sama untuk membentuk medical inventory buffer Kawasan. Solusi kesehatan Solusi kesehatan tingkat kawasan penting sekali untuk diperkuat guna menangani pandemi global seperti Covid-19,” kata Jokowi.

Lebih lanjut, Presiden menambahkan bahwa bersama AS, Asean dapat mengembangkan Asean Regional Reserve of Medical Supplies, sehingga dapat menjadi inventory buffer kebutuhan kesehatan di kawasan.

“Ketiga, kemandirian industri kesehatan kawasan. AS dapat berperan penting di sini melalui dukungan investasi, kerja sama riset, transfer teknologi, dan akses ke bahan baku produksi,” jelas Presiden.

Untuk hal ini, Presiden menekankan pada tujuan jangka panjangnya, yaitu mendorong keterlibatan negara Asean dalam rantai pasok kesehatan global.

“Keempat, pembiayaan kesehatan kawasan. Melalui Asean Covid-19 Response Fund. Asean menggalang dukungan pembiayaan penanganan Covid-19 di kawasan lewat dukungan negara sahabat,” kata Presiden.

Di akhir sambutannya, Presiden Jokowi kembali menegaskan bahwa untuk membangun ketahanan kesehatan global, diperlukan penguatan ketahanan nasional dan kawasan dan Amerika Serikat dapat berperan banyak untuk penguatan ketahanan kesehatan baik di tingkat nasional maupun tingkat kawasan dan global.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper