Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Survei Populi Center Ungkap Prabowo Jadi Tokoh Publik Paling Dikenal Masyarakat

Lembaga penelitian kebijakan dan opini publik Populi Center mencatatkan bahwa Prabowo Subianto tokoh yang paling banyak dikenal publik dengan persentase mencapai 92,3 persen.
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto disuntik vaksin booster Covid-19 - Instagram
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto disuntik vaksin booster Covid-19 - Instagram

Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga penelitian kebijakan dan opini publik Populi Center mencatatkan bahwa Prabowo Subianto tokoh yang paling banyak dikenal publik dengan persentase mencapai 92,3 persen.

Peneliti yang juga Deputi Direktur Eksekutif Populi Center, Rafif Pamenang Imawan memerici, Sandiaga Salahuddin Uno menyusul dengan 78,5 persen dan Anies Baswedan 78,1 persen.

Selanjutnya, Ganjar Pranowo 65,4 persen, Puan Maharani 63,3 persen, dan Ridwan Kamil 62,8 persen terkait dengan keterkenalan tokoh-tokoh.

Bahkan, terkait dengan subjek tokoh yang paling banyak disukai, Prabowo juga memimpin dengan raihan 70,6 Persen.

“Disusul Sandiaga Salahuddin Uno (65,1 persen), Anies Baswedan (58,7 persen), Ganjar Pranowo (54 persen), Ridwan Kamil (51,6 persen)," katanya, dikutip melalui akun Youtube Populi Center Channel, Minggu (24/4/2022).

Survei Populi ini dilakukan pada 21 hingga 21 Maret 2022 menggunakan metode tatap muka menggunakan aplikasi survei Populi Center.

Responden mencapai 1.200 dipilih secara acak dan tersebar di 120 kelurahan di 34 provinsi. Sedangkan margin of error + 2.83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper