Bisnis.com, JAKARTA – Polri menyediakan angkutan bus mudik gratis untuk menyambut Lebaran tahun 2022. Tersedia 400 bus untuk tujuan 21 kota/kabupaten.
Dikutip dari akun Instagram @TMCPoldaMetro, Jumat (22/4/2022), bagi warga yang berniat mengikuti mudik gratis ini bisa mendaftar pada Pukul 09.00-16.00 WIB di BPMJ Polda Metro Jaya dengan membawa Persyaratan Fotocopy Kartu Keluarga (KK) atau Kartu Tanda Penduduk (KTP).
Polri menyediakan 300 bus untuk pemudik dengan tujuan ke 3 provinsi yakni: Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, dan DI Yogyakarta.
Berikut kota dan kabupaten tujuan mudik gratis Polri tahun 2022.
Jawa Barat
1.Jakarta-Cirebon
2.Jakarta-Kuningan
Baca Juga
3.Jakarta-Garut
4.Jakarta-Tasikmalaya
Jawa Tengah
1.Jakarta-Brebes
2.Jakarta-Tegal
3.Jakarta-Pekalongan
4.Jakarta-Purwokerto
5.Jakarta-Kebumen
6.Jakarta-Purworejo
7.Jakarta-Pati
8.Jakarta-Solo
9.Jakarta-Semarang
Jawa Timur
1.Jakarta-Madiun
2.Jakarta-Surabaya
3.Jakarta-Lamongan
4.Jakarta-Jember
5.Jakarta-Kediri
DI Yogyakarta
1.Jakarta-Yogyakarta
2.Jakarta-Gunungkidul
3.Jakarta-Sleman
Titik pemberangkatan di Gelora Bung Karno pada Senin, 25 April sebanyak 150 bus. Kemudian, pada Selasa, 26 April sebanyak 150 bus, dan pada Jumat 29 April sebanyak 100 bus.