Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Demo 11 April 2022, Aliansi BEM SI akan Gelar Reformasi Jilid II

Para demonstran aksi 11 April 2022 yang tergabung dalam Aliansi BEM SI menyebut mungkin akan melakukan reformasi jilid II, jika aspirasi yang mereka sampaikan tak kunjung terealisasi.
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco, Rahmat Gobel dan Lodewick Fredrich Paulus menemui pengunjukrasa yang terbaung dalam aliansi BEM SI, Senin (11/4/2022). JIBI/Bisnis-Indra Gunawan
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco, Rahmat Gobel dan Lodewick Fredrich Paulus menemui pengunjukrasa yang terbaung dalam aliansi BEM SI, Senin (11/4/2022). JIBI/Bisnis-Indra Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - Para demonstran aksi 11 April 2022 yang tergabung dalam Aliansi BEM SI menyebut mungkin akan melakukan reformasi jilid II, jika aspirasi yang mereka sampaikan tak kunjung terealisasi.

Aksi massa yang diprakarsai BEM Seluruh Indonesia (SI) bertujuan menyampaikan beberapa tuntutan, yakni: penolakan penundaan Pemilu 2024 atau masa jabatan 3 periode presiden.

Aksi tersebut mulai memanas ketika para anggota DPR belum juga hadir untuk menemui para demonstran.

Sebelumnya, orator aksi menyampaikan bahwa mereka akan menunggu para anggota dewan untuk bergabung hingga pukul 16.00.

Pantauan Bisnis, perwakilan anggota Dewandan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit mendatangi para demonstran pada pukul 15.20 WIB.

Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco dan Listyo Sigit menyampaikan jawaban yang mampu meredakan amarah yang mulai terasa saat aksi berlangsung.

Mereka menyampaikan bahwa aspirasi yang disampaikan hari ini akan ditapung serta direalisasikan oleh para pemangku kebijakan. Tanggapan tersebut tentunya menjadi angin segar pada berlangsungnya aksi hari ini.

Orator aksi juga menyampaikan bahwa aksi kali ini akan menjadi pertanda bahwa aspirasi yang disampaikan telah diterima dan ditapung oleh para wakil rakyat.

Ia menjanjikan bahwa para anggotanya akan terus mengawal dan memonitor perealisasian aspirasi yang disampaikan.

“Kami akan mengawal dan memonitor, jika tidak terealisasi, maka akan ada gelombang aksi kedua dan reformasi jilid II,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper