Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wapres Ma'ruf Amin Sebut Penyelenggaraan PON Papua jadi yang Tersulit. Kenapa?

Wapres Ma'ruf Amin juga menyampaikan beberapa catatan terkait penyelenggaraan PON yang pertama kali diselenggarakan di Tanah Papua ini.
Wapres Ma'ruf Amin menghadiri upacara penutupan PON XX Papua diStadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua, Jumat (15/10) - Youtube PON XX Papua 2021
Wapres Ma'ruf Amin menghadiri upacara penutupan PON XX Papua diStadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua, Jumat (15/10) - Youtube PON XX Papua 2021

Bisnis.com, JAKARTA — Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut penyelenggaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua menjadi PON tersulit karena dilakukan di masa pandemi Covid-19.

“Bagi saya, ini merupakan PON tersulit yang bisa diselenggarakan, tapi ternyata warga Papua bukan saja mampu. Bahkan berhasil menyelenggarakannya dengan sempurna. Ini sesuai dengan semboyan Torang Bisa!" katanya dalam upacara Penutupan PON, dikutip dari YouTube PON XX Papua 2021, Jumat (15/10/2021).

Lebih lanjut, Wapres menyampaikan beberapa catatan terkait penyelenggaraan PON yang pertama kali diselenggarakan di Tanah Papua ini.

Pertama, pembangunan infrastruktur olahraga yang sangat masif, dengan standar dan kualitas internasional. Kedua, lokasi penyelenggaraan atau venue tersebar di Jayapura, Mimika, dan Merauke di mana jarak antar-venue merupakan yang terjauh yang pernah ada dalam penyelenggaraan PON selama ini.

Ketiga, PON diselenggarakan ditengah kondisi pandemi Covid-19 sehingga menuntut kerja ekstra karena harus dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat.

Ma'ruf berharap, kesuksesan penyelenggaraan PON XX dapat dilanjutkan dalam penyelenggaraan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI di Papua, yang rencananya akan dimulai pada November mendatang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper