Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lodewijk Gantikan Azis Jadi Wakil Ketua DPR, Berapa Total Kekayaannya?

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menunjuk Lodewijk Freidrich Paulus menjadi pengganti Aziz Syamsuddin sebagai Wakil Ketua DPR RI yang baru.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (kanan) bersama Sekjen Lodewijk Freidrich Paulus berbincang saat mengumumkan hasil revitalisasi nama-nama kepengurusan Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Senin (22/1)./ANTARA-Galih Pradipta
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (kanan) bersama Sekjen Lodewijk Freidrich Paulus berbincang saat mengumumkan hasil revitalisasi nama-nama kepengurusan Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Senin (22/1)./ANTARA-Galih Pradipta

Bisnis.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menunjuk Lodewijk Freidrich Paulus menjadi pengganti Azis Syamsuddin sebagai Wakil Ketua DPR RI yang baru.

Memiliki bekal segudang pengalaman sebagai prajurit TNI, pengalaman dalam organisasi lainnya, hingga dipercaya sebagai Sekjen partai, Paulus dinilai paling pantas mengisi posisi tersebut.

Lalu, berapa harta kekayaan mantan Danjen Kopassus TNI AD ini?

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Paulus tercatat memiliki total harta mencapai Rp12,4 miliar per tanggal laporan 14 Juni 2019.

Harta tersebut didominasi oleh aset tanah dan bangunan yang bernilai sekitar Rp7,7 miliar.

Aset tersebut terdiri dari 5 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Jakarta, Magelang, Minahasa, dan Bogor.

Lalu, harta bergerak lainnya sekitar Rp2,2 miliar, dan alat transportasi dan mesin senilai Rp1,9 miliar.

Untuk kendaraan, Paulus melaporkan kepemilikan atas 8 kendaraan yakni 5 mobil dan 3 sepeda motor dimana salah satunya adalah moge Harley Davidson produksi tahun 2013.

Sementara itu, harta berupa kas dan setara kas lainnya tercatat sebanyak Rp445,4 juta.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper