Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HUT Ke-76 RI, Megawati: Perayaan Kemerdekaan Jangan Sekadar Seremonial

Megawati mengajak seluruh pemuda-pemudi Indonesia untuk menatap masa depan dengan gagah berani dan pintar untuk bisa membangun negeri dengan memanfaatkan segala sumber daya yang ada.
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam pengumuman gelombang ketiaga 75 pasangan calon yang diusung PDIP di Pilkada Serentak 2020, Selasa (11/8/2020). JIBI/Bisnis-Nancy Junita
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam pengumuman gelombang ketiaga 75 pasangan calon yang diusung PDIP di Pilkada Serentak 2020, Selasa (11/8/2020). JIBI/Bisnis-Nancy Junita

Bisnis.com, JAKARTA — Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berpesan agar perayaan HUT Kemerdekaan RI bukan hanya sekadar seremonial.

“Kemerdekaan harus didalami di dalam sebuah cita-cita ke depan bahwa begitu besar pengorbanan kita. Karena apa arti merdeka itu? Sebetulnya karena kita ingin mandiri,” katanya seperti dikutip dari YouTube Setpres, Selasa (17/8/2021).

Megawati pun mengajak seluruh pemuda-pemudi Indonesia untuk menatap masa depan dengan gagah berani dan pintar untuk bisa membangun negeri dengan memanfaatkan segala sumber daya yang ada.

“Semangat ini harus seperti api nan tak kunjung padam. Kita jangan terlena, kita baru berumur 76 tahun. Kita inginnya ribuan tahun berdiri,” katanya.

Putri Proklamator Kemerdekaan ini juga mengingatkan seluruh elemen bangsa untuk tidak melupakan sejarah sebagai bentuk penghormatan kepada jasa para pahlawan dan menjadi semangat untuk menbangun Indonesia menjadi lebih baik.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper