Bisnis.com, JAKARTA – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaorkan per hari ini, Senin (1/2/2021), sudah ada 539.532 orang yang divaksin virus Corona dosis pertama dan 35.406 orang yang divaksin dosis kedua.
Dari angka tersebut, yang divaksin dosis pertama pada 1 Februari 2021 bertambah 57.387 orang dan yang divaksin dosis kedua bertambah 14.596 orang.
Untuk vaksinasi tahap pertama kepada tenaga kesehatan, pemerintah menargetkan untuk melakukan vaksinasi pada 1.531.072 tenaga kesehatan. Sementara itu, target secara keseluruhan perinciannya mencapai 181.554.465.
Sebelumnya, saat divaksin kedua kali Presiden Joko Widodo mengatakan menargetkan vaksinasi Covid-19 dapat dilakukan kepada 900.000 sampai 1 juta orang per hari.
Data penularan virus Corona dan progres vaksinasi Covid-19 di Indonesia per 1 Februari 2021 - Satuan Tugas Penanganan Covid-19.
“Kita harapkan memang targetnya karena kita memiliki 30.000 vaksinator di 10.000 puskesmas ataupun 3.000 rumah sakit kita,” tuturnya.
Baca Juga
Adapun, Menurut keterangan Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Siti Nadia Tarmidzi, vaksinasi kepada nakes sudah sesuai rencana pemerintah, dengan lebih dari 500.000 tenaga kesehatan sudah mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 setelah melakukan upaya vaksinasi massal.
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menggelar vaksinasi massal di sejumlah kota, yaitu Yogyakarta, Jakarta, Surabaya, Bandung, Makassar, Semarang, Denpasar, dan Manado.
Sampai saat ini vaksin yang ada masih menggunakan Coronavac dari Sinovac. Adapun, rencananya pada kuartal I juga akan segera datang vaksin dari AstraZeneca yang merupakan hasil kerja sama multilateral pemerintah dengan GAVI Covax Facility.
Pada hari ini, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 juga melaporkan penambahan 10.944 kasus terkonfirmasi positif virus Corona sehingga totalnya mencapai 1.089.308 kasus.
Sementara itu, untuk kasus sembuh dari Covid-19, Satgas mencatat adanya penambahan 10.461 orang pada hari ini sehingga totalnya menjadi 883.682 orang yang sembuh dari Covid-19.
Adapun, kasus meninggal akibat Covid-19 bertambah 279 orang sehingga totalnya menjadi 30.277 orang.