Bisnis.com, JAKARTA – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaporkan di Indonesia pasien Covid-19 yang telah sembuh bertambah 10.461 orang per hari ini, Senin (1/2/2021).
Jawa Barat menyumbang kasus sembuh terbanyak. Provinsi ini melaporkan penambahan 2.547 kasus sembuh. Posisi kedua diduduki DKI Jakarta dengan 2.142 kasus sembuh.
Selanjutnya, Jawa Tengah mencatat 1.988 kasus sembuh, Jawa Timur 965 kasus, dan Kalimantan Timur 397 kasus sembuh.
Dengan penambahan tersebut, jumlah total pasien Covid-19 yang telah sembuh di Jawa Barat mencapai 119.798 orang. Selanjutnya DKI Jakarta secara total telah memiliki 243.935 kasus sembuh dari Covid-19, Jawa Tengah 82.500 kasus, Jawa Timur 98.188, dan Kalimantan Timur 32.911 kasus sembuh.
Data penularan virus Corona atau Covid-19 di Indonesia per 1 Februari 2021 - Satuan Tugas Penanganan Covid-19.
Baca Juga
Secara total, dengan penambahan 10.461 kasus, total pasien yang telah sembuh dari wabah tersebut mencapai 883.682 orang. Pada saat yang sama, tambahan kasus baru mencapai 10.994 orang sehingga totalnya mencapai 1.089.308 kasus terkonfirmasi positif Covid-19.
Sementara itu, pasien Covid-19 yang meninggal pada hari ini bertambah 279 orang atau secara kumulatifnya menembus 30.277 kasus.
Kemarin, Minggu (31/1/2021) kasus konfirmasi positif Covid-19 bertambah 12.001 sehingga total kasus positif Covid-19 menjadi 1.078.314 orang.
Adapun, kasus sembuh bertambah 10.719 orang sehingga totalnya menjadi 873.221 orang, sedangkan kasus yang meninggal bertambah 270 orang sehingga totalnya menjadi 29.998 orang.