Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemerintah Pantau Kematian Akibat Vaksin Covid-19 Pfizer

Ada tiga hal yang menjadi dasar dalam memilih vaksin, yakni aman, halal, dan efektivitasnya.
Tangan perempuan memegang botol kecil berlabel vaksin virus corona Covid-19 dan logo perusahaan farmasi Pfizer./Antara-Reutersrn
Tangan perempuan memegang botol kecil berlabel vaksin virus corona Covid-19 dan logo perusahaan farmasi Pfizer./Antara-Reutersrn

Bisnis.com, JAKARTA - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan pemerintah melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) memantau peristiwa kematian manula yang diakibatkan Vaksin Pfizer di Norwegia, untuk selanjutnya mengevaluasi penggunaan vaksin tersebut.

"Pasti pemerintah melalui Kementerian Kesehatan dan BPOM akan mengevaluasi itu," ujar dia dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (20/1/2021).

Dia mengatakan, ada tiga hal yang menjadi dasar dalam memilih vaksin, yakni aman, halal, dan efektivitasnya.

"Itu menjadi patokan utama, setelah itu baru bicara pertimbangan harga dan seterusnya," ujar dia.

Moeldoko mengatakan, kabar kematian itu baru dilaporkan satu negara. BPOM akan mengevaluasi juga kasus yang terjadi di negara lain, yang menggunakan vaksin serupa sebagai prioritasnya.

"Ini baru satu negara. Sudah dinyatakan negara tersebut divaksin ke manula, tapi perlu dilihat negara lain lagi yang juga menggunakan Pfizer, tingkat risikonya seperti apa," kata dia.

Moeldoko menyampaikan penentuan evaluasi akan berdasarkan hasil monitor dan evaluasi berbagai negara yang menggunakan vaksin tersebut.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper