Bisnis.com, JAKARTA – Artis Raffi Ahmad ikut menjadi penerima vaksin Covid-19 Sinovac perdana pada Rabu (13/1/2021) di Istana Negara.
Raffi mendapat vaksin Covid-19 lantaran menjadi salah satu perwakilan mewakili anak muda dan kaum milenial. Harapannya, Raffi bisa menjadi inspirasi seluruh masyarakat untuk mensukseskan program vaksinasi di Indonesia.
Raffi juga memberikan kode jempol, memberikan tanda bahwa penyuntikan berjalan nyaman dan baik.
Setelah melakukan penyuntikan Raffi akan menunggu 30 menit untuk observasi lebih lanjut. Bersama Raffi, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin juga bersama mendapat vaksin.
Raffi Ahmad menjadi salah satu penerima vaksin karena telah memenuhi persyaratan antara lain berusia di atas 18 tahun dan dalam kondisi sehat.
Vaksinasi Covid-19 dilaksanakan dalam 4 tahapan mempertimbangkan ketersediaan, waktu kedatangan dan profil keamanan vaksin.
Baca Juga
Kelompok penduduk berusia di bawah 18 tahun dapat diberikan vaksinasi apabila telah tersedia data keamanan vaksin yang memadai dan persetujuan penggunaan pada masa darurat (emergency use authorization) atau penerbitan nomor izin edar (NIE) dari Badan Pengawas Obat dan Makanan.