Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menteri Tito Sentil Kepala Daerah: Ubah Mindset!

Situasi sudah berubah, zaman sudah berubah, jadi harus mengubah mindset kita juga selaku pimpinan kepala daerah.
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian memberikan arahan saat Rapat Koordinasi Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2020 di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (26/6/2020). Rapat yang dihadiri perwakilan dari KPU Provinsi Jawa Timur, Bawaslu Jawa Timur dan sejumlah kepala daerah kabupaten/kota tersebut membahas isu strategis dalam rangka memantapkan pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020 dengan penerapan secara ketat protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran COVID-19. ANTARA FOTO/Moch Asim
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian memberikan arahan saat Rapat Koordinasi Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2020 di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (26/6/2020). Rapat yang dihadiri perwakilan dari KPU Provinsi Jawa Timur, Bawaslu Jawa Timur dan sejumlah kepala daerah kabupaten/kota tersebut membahas isu strategis dalam rangka memantapkan pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020 dengan penerapan secara ketat protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran COVID-19. ANTARA FOTO/Moch Asim

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengingatkan para kepala daerah supaya mengubah mindset soal pengelolaan pemerintahan di daerah. 

Mendagri mengatakan, situasi dan perubahan zaman yang serba dinamis, harus direspon dengan mengedepankan terobosan dan inovasi dalam berbagai produk kebijakan.

“Situasi sudah berubah, zaman sudah berubah, jadi harus mengubah mindset kita juga selaku pimpinan kepala daerah,” kata Mendagri dikutip dari laman resmi Kemendagri, Jumat (18/12/2020).

Menurutnya, perkembangan teknologi, informasi, dan komunikasi juga menuntut adanya transparansi dan akuntabilitas dalam berbagai pengelolaan administrasi pemerintahan, tak terkecuali di bidang keuangan. Untuk itu, Mendagri meminta pemerintah daerah melaksanakan keterbukaan informasi publik dalam proses penganggaran.

“Kita adalah pelayan masyarakat, sehingga dengan banyaknya keterbukaan, makin kuatnya LSM non-government, kemudian makin terbukanya informasi kita memang harus mengubah mindset dalam bidang keuangan penganggaran. Sistem harus dibuat lebih transparan,” ujarnya.

Mendagri Tito juga menuntut keseriusan dalam pengelolaan pemerintahan di daerah. Sebab, kepala daerah sebagai pelayan masyarakat harus mengelola berbagai kebijakan secara akuntabel dan dapat dipertanggungjawabkan sehingga tak menuai kontra dan kritikan di masyarakat.

“Kita tidak bisa main-main, memang hati-hati, situasi sudah berubah dengan sangat transparan, dan makin kuatnya kritikan,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Edi Suwiknyo
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper