Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perantara Suap dari Joko Tjandra ke Pinangki Meninggal, Ini Kata Kejagung

Penyidik Kejaksaan Agung belum lama ini mendapat informasi perantara suap itu meninggal dunia. Informasi itu akan dipastikan kebenarannya.
Jaksa Pinangki Sirna Malasari/Istimewa
Jaksa Pinangki Sirna Malasari/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) mendapat informasi perantara suap dari tersangka Joko Soegiharto Tjandra alias Djoko Tjandra ke oknum Jaksa Pinangki Sirna Malasari meninggal dunia.

Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejagung, Ali Mukartono mengemukakan bahwa pihaknya telah mendapatkan informasi tersebut belum lama ini. Namun, dia juga menegaskan tidak akan langsung percaya dengan informasi tersebut, sebelum tim penyidik memastikan hal itu. 

"Ada indikasi (informasi) bahwa yang bersangkutan itu meninggal dunia. Ini sedang diselidiki dan juga dipastikan bener meninggal atau tidak," tuturnya, Kamis (3/9/2020).

Kendati demikian, dia memastikan bahwa perkara tindak pidana menerima hadiah atau janji yang kini menjerat Joko Tjandra dan Pinangki jadi tersangka akan tetap berjalan. Ali juga memberikan petunjuk bahwa perantara yang diduga meninggal dunia itu berasal dari unsur swasta, bukan dari internal di Kejaksaan Agung.

"Dari swasta, bukan dari Kejaksaan perantara itu," katanya.

Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejaksaan Agung sebelumnya telah menetapkan Jaksa Pinangki Sirna Malasari sebagai tersangka kasus dugaan korupsi lantaran Pinangki sebagai pegawai negeri diduga menerima hadiah dari Djoko Tjandra. Setelah ditetapkan sebagai tersangka, Pinangki langsung ditahan guna kepentingan penyidikan lebih lanjut.

Sejauh ini jaksa penyidik Kejagung sudah menggeledah empat lokasi terkait dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang menjerat Jaksa Pinangki Sirna Malasari.

Empat lokasi itu adalah dua unit apartemen di Jakarta Selatan, satu lokasi di kawasan Sentul, Jawa Barat dan satu dealer mobil. Dari penggeledahan tersebut, Kejagung menyita sebuah mobil mewah BMW milik Pinangki.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper