Bisnis.com, JAKARTA- Pembukaan pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang ke 5 bakal kembali dibuka besok Sabtu (15/8/2020).
Pendaftaran dibuka mulai pukul 12.00 WIB. Mereka yang belum menjadi penerima Kartu Prakerja dapat mendaftar di gelombang V.
Kuota penerima manfaat dalam setiap gelombang pendaftaran dipatok di angka 800.000 orang. Dengan demikian, 5,6 juta pekerja yang ditarget menjadi penerima bantuan diperkirakan akan terjaring seluruhnya pada Oktober mendatang.
Gelombang keempat Kartu Prakerja sudah ditutup Rabu (12/8/2020) pukul 24.00 WIB dengan jumlah pendaftar telah mencapai 1,2 juta orang.
Peserta yang lolos bakal menerima bantuan dengan nilai total Rp3,55 juta yang terdiri atas Rp1 juta untuk biaya pelatihan dan Rp2,4 juta bantuan insentif yang diberikan setiap bulan dengan nilai Rp600.000 selama empat bulan. Peserta juga akan mendapatkan insentif dari pengisian tiga survei senilai Rp50.000 per survei.
Bagi Anda yang ingin mendaftar,.berikut caranya seperti dikutip dari laman prakerja.go.id :
LANGKAH 1
Daftarkan dirimu. Sebelum daftar, pastikan kamu memenuhi syarat berikut yakni
WNI
Minimal berusia 18 tahun
Sedang tidak menempuh pendidikan formal
Setelah daftar, data kamu akan diverifikasi
LANGKAH 2
Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar
Tes ini bertujuan untuk mengenali kompetensi dan potensi yang kamu miliki. Penggunaan alat bantu corat-coret seperti kertas, pensil/pulpen diperbolehkan untuk menyelesaikan soal.
LANGKAH 3
Pilih Pelatihan yang Kamu Inginkan
Pastikan kamu mengikuti dan menyelesaikan semua kelas pelatihan yang kamu pilih.