1. Gaji Pokok Anggota DPR Rp4,2 Juta, Tunjangannya Menggiurkan
Dewan Perwakilan Rakyat telah berganti anggota kemarin, Senin (1/10/2019). Jika periode 2014—2019 ada 560, kini bertambah jadi 575 orang.
Banyak orang yang berebut untuk menjadi wakil rakyat ini. Ada 7.968 mendaftar menjadi calon legislatif pada pemilu 2019.
Baca selengkapnya di sini.
2. Kekayaan Wajah Baru Artis yang Masuk Parlemen, Krisdayanti Terkaya
Anggota DPR RI Periode 2019-2024 baru saja dilantik pada Selasa, 1 Oktober 2019. Sejumlah nama artis pun mengisi jajaran kursi parlemen.
Empat di antaranya merupakan nama-nama baru dari kalangan selebriti. Mereka adalah mantan presenter dan penyiar radio Muhammad Farhan dari Fraksi Partai Demokrat dan aktor Tommy Kurniawan dari fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Baca selengkapnya di sini.
3. Paripurna Pelantikan MPR Batal Digelar Rabu, 2 Oktober
Sidang Paripurna tentang pelantikan pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) batal digelar hari ini, Rabu (2/10), demikian disampaikan Sekretaris Jenderal MPR Maruf Cahyono.
“Iya, tidak ada, kosong hari ini MPR, karena memberi waktu untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD). DPD kan belum terbentuk,” kata Maruf dihubungi di Jakarta, Rabu (2/10/2019).
Baca selengkapnya di sini.
4. Separuh Anggota DPR Pengusaha, PKS Akui Ada Potensi Konflik Kepentingan
Setengah dari total anggota Dewan Perwakilan Rakyat periode 2019—2024 berlatar belakang pengusaha. Dikhawatirkan membuat mereka ada konflik kepentingan.
Bendahara Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aboe Bakar Al Habsyi mengatakaan bahwa pada prinsipnya semua orang berhak menjadi anggota parlemen. Berbagai macam latar belakang membuatnya lebih bagus.
Baca selengkapnya di sini.
5. Anggota DPR Termuda Hillary Brigitta Lasut Punya Harta Rp9,13 Miliar
Hillary Brigitta Lasut menjadi perhatian dalam pelantikan anggota DPR RI 2019-2024 pada Selasa (1/10/2019), lantaran dirinya tercatat menjadi legislator termuda di Senayan.
Saat ini, anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem itu masih berusia 23 tahun. Namun, di usianya yang baru kepala dua itu, Brigitta ternyata memiliki harta miliaran rupiah.
Baca selengkapnya di sini.