Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

42.740 Ha Hutan dan Lahan Terbakar hingga Mei 2019

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menyampaikan luas kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) berdasarkan data Januari-Mei 2019 seluas 42.740 hektare (ha).
Nur Faizah Al Bahriyatul Baqiroh
Nur Faizah Al Bahriyatul Baqiroh - Bisnis.com 01 Agustus 2019  |  11:28 WIB
42.740 Ha Hutan dan Lahan Terbakar hingga Mei 2019
Asap mengepul dari kebakaran lahan gambut di Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau. - Antara/FB Anggoro

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menyampaikan luas kebakaran hutan dan lahan (karhutla) berdasarkan data Januari-Mei 2019 seluas 42.740 hektare (ha).

Adapun, luasan terbakar itu terdiri atas kebakaran hutan dan lahan di Riau seluas 27.683 ha, Kalimantan Timur seluas 5.153 ha, Kepulauan Riau seluas 4.970 ha, dan Kalimantan Barat seluas 2.274 ha.

Raffles B. Panjaitan, Plt. Direktur Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan KLHK mengatakan dari total luasan terbakar tersebut, seluas 15.202 ha merupakan tanah mineral dan 27.538 ha merupakan lahan gambut.

Adapun berdasarkan pemantauan satelit NOAA, jumlah hotspot (titik panas) yang terlihat sejak 1 Januari-31 Juli 2019 sebanyak 975 titik.

"Ada penurunan 102 titik dibandingkan dengan pemantauan pada periode yang sama pada tahun lalu dengan jumlah hotspot sebanyak 1.077 titik," kata Raffles dalam keterangan resminya, Kamis (1/8/2019).

Di sisi lain, hasil pemantauan hotspot berdasarkan pemantauan satelit Terra/Aqua (NASA) dengan tingkat konfidensial lebih dari 80 persen ditemukan jumlah hotspot sebanyak 2.073 titik. Ada kenaikan 735 titik dibandingkan dengan jumlah hotspot periode yang sama pada 2018 sebanyak 1.338 titik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

kebakaran hutan klhk
Editor : Lucky Leonard

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top