Bisnis.com, JAKARTA – Sumatera Barat menjadi salah sartu basis kemenangan terbesar pasangan Prabowo Subianto – Sandiaga Uno. Berdasarkan real count dari situs KPU, wilayah ini memberi kemenangan pasangan Prabowo Subianto – Sandiaga Uno sebesar 86,7%. Sedangkan pasangan Joko Widodo- Maruf Amin baru mengumpulkan 13,3% suara.
Kemenangan besar Prabowo di Sumatera Barat ini kemudian berkorelasi dengan partai pengusung. Berdasarkan data KPU Minggu (28/4/2019) pukul 16.45 WIB, DPRD Provinsi Sumatera Barat didominasi oleh partai pengusung Mantan Pangkostrad Edy Rahmayadi tersebut.
Tercatat di Sumatera Barat dengan data yang masuk 27,41% atau 4.583 tempat pemungutan suara (TPS) dari 16.719 TPS, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerindra berbagi kemenangan. Tercatat Partai Gerindra memimpin perolehan suara dengan 22,44 persen suara. Sementara PKS mencatatkan 22,17% suara.
Ditempat ketiga dan keempat, Partai pengusung pasangan nomor urut 02 ini juga menjadi penguasa. Tercatat pada urutan ketiga diraih Partai Amanat Nasional dengan 10,48 disusul oleh Partai Demokrat dengan 10,31%.
Sementara itu tiga partai lainnya yang memperoleh suara ambang batas parlemen di Sumatera Barat. Partai yang lolos itu meliputi Partai Golkar dengan 6,76 persen,Partai Persatuan Pembangunan dengan 5,73% serta Partai Nasdem dengan 4,69%.
Adapun partai lainnya tidak ada yang melewati ambang batas parlemen sebesar 4 persen. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang mendominasi perolehan suara nasional hanya meraih 3,17 persen suara sejauh ini.