Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Thailand Mulai Rangkaian Ritual Jelang Penobatan Raja Baru

Thailand resmi memulai ritual pembuka dari serangkaian proses untuk penobatan Raja Maha Vajiralongkorn yang akan digelar bulan depan
Raja Maha Vajiralongkorn, kepala negara Thailand/Reuters
Raja Maha Vajiralongkorn, kepala negara Thailand/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Thailand resmi memulai ritual pembuka dari serangkaian proses untuk penobatan Raja Maha Vajiralongkorn yang akan digelar bulan depan.

Proses ini diawali dengan upacara pengumpulan air dari berbagai sumber yang tersebar di seluruh Thailand pada Sabtu (6/4/2019). Air ini nantinya akan digunakan untuk upacara penyucian.

Penobatan Raja Vajiralongkorn yang rumit akan berlangsung selama tiga hari pada Mei. Dimulai pada Sabtu, 4 Mei sampai 6 Mei, penobatan Raja Vajiralongkorn akan melibatkan banyak ritual Budha dan Brahmana sepanjang April jelang upacara puncak tersebut.

Air yang dikumpulkan pada tahap ini nantinya akan digunakan Vajiralongkorn untuk membasuh dirinya dalam upacara penyucian dan pengurapan pada tanggal 4 Mei sebelum ritual penobatan.

Penggunaan air ini didasarkan pada tradisi Brahmana yang berasal dari upacara penobatan pada abad ke-18 ketika Dinasti Chakri berdiri. Peringatan berdirinya Dinasti Chakri dirayakan pada 6 April setiap tahunnya.

Pengumpulan air dilakukan secara bersamaan antara pukul 11:52 pagi sampai 12:38 siang oleh pejabat senior kerajaan dari lebih dari 100 sumber air di 76 provinsi Thailand. Pemilihan waktu pengambilan air pun bukan tanpa dasar, rentang waktu ini dianggap menguntungkan dalam astrologi Thailand.

Air-air ini lalu disimpan dalam vas-vas tradisional dan akan diberkati dalam upacara Buddha di kuil-kuil besar di seluruh negeri pada 8 sampai 9 April. Setelah diberkati, air dari berbagai sumber itu akan digabungkan dalam ritual konsekrasi yang digelar di Wat Suthat, salah satu kuil tertua Bangkok pada 18 April.

Vajiralongkorn yang berusia 66 tahun menduduki posisi tertinggi di Kerajaan Konsitutisional Thailand setelah ayahnya, Raja Bhumibol Adulyadej, yang memerintah selama 70 tahun mangkat pada 2016.

Meski telah wafat sejak 2016, Vajiralongkorn tak langsung dinobatkan. Proses tersebut ditunda sampai masa berkabung kematian ayahnya selesai. Raja Bhumibol sendiri telah dikremasi pada Oktober 2017.

Raja Vajiralongkorn akan menyandang gelar Rama X atau raja ke-10 dari Dinasti Chakri usai dinobatkan nanti. Vajiralongkorn adalah anak kedua dari Raja Bhumibol dan Ratu Sirikit, ia merupakan putra tunggal dari pasangan tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper