Mei dan Juni
Pada Mei, terdakwa ujaran kebencian, Alfian Tanjung, diputus bebas oleh pengadilan. Putusan ini dinilai sebagian kalangan tidak obyektif. Pasalnya, dia dinilai telah melakukan ujaran kebencian melalui copy paste dari berita yang sumbernya tidak jelas atau hoaks.
Alfian Tanjung diadili karena mencuit "PDIP yang 85 persen isinya kader PKI mengusung cagub anti-Islam" di akun Twitternya @Alfiantmf dengan menyertakan #GanyangPKI.
Cuitan Alfian tersebut tidak didasari sumber yang jelas. Putusan pengadilan itu menjadi polemik di tegah masyarakat.
Pada Juni, Pilkada Serentak 2018 digelar pada tanggal 27 Juni 2018. Sebanyak 171 daerah mengikuti pilkada yang tahapannya dimulai 10 bulan sebelum hari pencoblosan atau Agustus 2017. Dari 171 daerah tersebut, ada 17 provinsi, 39 kota, dan 115 kabupaten yang menyelenggarakan pilkada pada 2018.
Beberapa provinsi di antaranya adalah Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.